Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kiper Persebaya di Mata Eks Pelatih FC Porto, Spesial dan Mengejutkan!

By Eko Isdiyanto - Minggu, 16 April 2023 | 10:19 WIB
Kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari Sutaryadi mendapat pujian setinggi langit dari eks pelatih FC Porto.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari Sutaryadi mendapat pujian setinggi langit dari eks pelatih FC Porto.

SUPERBALL.ID - Pujian setinggi langit dilontarkan eks pelatih FC Porto untuk kiper Persebaya Surabaya dan Timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi.

Ernando Ari Sutaryadi tampil gemilang saat Persebaya Surabaya menggulung Dewa United di laga pamungkas Liga 1 2022-2023, Sabtu (15/4/2023).

Kiper berusia 21 tahun itu berhasil mengamankan gawang Persebaya dari ancaman pemain Dewa United selama 90 menit pertandingan.

Namun Ernando tak bermain hingga laga usia, tepat pada menit ke-90 ia ditarik keluar dan digantikan Andika Ramadhani.

Penampilan memukau Ernando itu bahkan mendapat pujian setinggi langit dari eks pelatih FC Porto yang saat ini menukangi Dewa United.

Baca Juga: Gairah Transfer Persija, Thomas Doll Singgung Agenda Penting Manajemen

Johannes Hendrikus Olde Riekerink merasa Ernando pantas mendapatkan gelar man ot the match, bahkan ia sendiri yang bakal memberikan bola untuknya.

Pria yang pernah menjabat sebagai pelatih kepala Akademi Ajax itu tak menyangka jika Ernando Ari bakal dimainkan di laga itu.

Mengingat sebelumnya Ernando bermain untuk Timnas Indonesia, menurutnya Indonesia sangat beruntung memiliki sosok kiper masa depan.

"Jika dia man of the match saya akan kasih bola saat ini dan saya tidak menyangka dia akan bermain malam ini," ucap Reikerink seperti dikutip dari Antara News.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X