Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Tak Hanya Kalah di Lapangan dari Real Madrid, tapi Juga soal Jude Bellingham

By Eko Isdiyanto - Minggu, 16 April 2023 | 14:01 WIB
Real Madrid menjadi tim terdepan yang merekrut Jude Bellingham dan akan bersaing dengan Manchester City dan Manchester United.
TWITTER.COM/FOOTBALLTALKHQ
Real Madrid menjadi tim terdepan yang merekrut Jude Bellingham dan akan bersaing dengan Manchester City dan Manchester United.

SUPERBALL.ID - Real Madrid dikabarkan menjadi favorit utama labuhan baru karier Jude Bellingham, Liverpool sekali lagi terluka karena Los Blancos.

Seperti yang diketahui bersama bahwa Jude Bellingham merupakan target besar yang digadang-gadang bisa didatangkan Liverpool musim ini.

Bellingham memang menjadi komoditi panas mengingat statusnya sebagai pemain Borussia Dortmund berakhir pada akhir musim 2022-2023.

Liverpool disebut-sebut sebagai tujuan utama sang pemain, namun geliat transfer dengan mahar tak masuk di akal bisa mengubah segalanya.

Manchester City, Chelsea, Paris Saint-Germain (PSG) hingga teranyar Real Madrid memiliki modal dari perubahan tujuan Bellingham.

Baca Juga: 3 Hal dari Liga 1 dan Persija yang Membuat Thomas Doll Sangat Kecewa

Bukan Liverpool, Bellingham diyakini bakal berlabuh ke salah satu klub kaya raya asal Spanyol, hal ini diungkapkan Troy Deeney.

Dilansir SuperBall.id dari BolaSport.com seperti dikutip dari Metro.co.uk, Deeney percaya bahwa Bellingham tidak mungkin bermain di Liga Inggris.

Tujuan realistis pemain Timnas Inggris itu adalah Real Madrid, El Real punya sesuatu yang tidak dimiliki Liverpool.

Yakni cara membesarkan seorang pemain, Real Madrid punya seorang Cristiano Ronaldo yang selama berkarier di Spanyol menjadi rival utama Lionel Messi.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X