SUPERBALL.ID - Barcelona ingin membawa Pierre-Emerick Aubameyang kembali ke Camp Nou musim panas ini tetapi dengan satu syarat.
Pemain berusia 33 tahun itu meninggalkan Barcelona musim panas lalu setelah hampir enam bulan di klub dalam kesepakatan senilai sekitar 10 juta pound.
Adapun sebelumnya Barcelona mendapatkan Aubameyang dengan status bebas transfer setelah kontraknya dengan Arsenal diputus.
Aubameyang menikmati masa singkatnya di Camp Nou, mencetak 11 gol dalam 17 penampilan di Liga Spanyol.
Ia pun akan senang hati apabila dirinya bisa bertahan di klub untuk waktu yang lebih lama.
Namun, saat itu Barcelona membutuhkan dana untuk mematuhi aturan Financial Fair Play dan Aubameyang adalah salah satu dari sedikit pemain yang bisa mereka dapatkan.
Terlebih prospek untuk bersatu kembali dengan Thomas Tuchel di Chelsea juga menjadi iming-iming yang signifikan.
Baca Juga: Barcelona Percaya Diri Bakal Segel Dua Rekrutan Besar, Termasuk Lionel Messi
Tetapi dalam waktu seminggu setelah penandatanganannya, Tuchel dipecat dan digantikan oleh Graham Potter.
Sejak Chelsea di bawah asuhan Potter, tempat dan peran Aubameyang di tim tiba-tiba diragukan.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar