Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lobi PSSI Berhasil, Lionel Messi dkk Akan Jadi Lawan Kedua Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023?

By M Hadi Fathoni - Rabu, 3 Mei 2023 | 14:18 WIB
Lionel Messi mengangkat trofi juara Piala Dunia 2022 usai timnas Argentina kalahkan timnas Prancis pada final di Lusail, Qatar (18/12/2022).
KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP
Lionel Messi mengangkat trofi juara Piala Dunia 2022 usai timnas Argentina kalahkan timnas Prancis pada final di Lusail, Qatar (18/12/2022).

Sebab tak ada lagi perkembangan yang diberikan oleh PSSI terkait laga melawan Argentina tersebut.

Namun, kini isu tersebut kembali merebak di tengah-tengah penggemar timnas.

Sebab salah satu jurnalis asal Spanyol, yakni Marcos Duran, mengabarkan bahwa Argentina kemungkinan besar akan benar-benar singgah ke Tanah Air.

Melansir dari media asal Spanyol, yakni Relevo, Marcos menyebutkan bahwa Lionel Messi dan kawan-kawan akan memainkan dua laga pershabatan di Asia.

Ia memastikan bahwa Indonesia dan China adalah dua tim yang kemungkinan besar akan bersua Tim Tango tersebut.

Baca Juga: Erick Thohir Tak Mau Sesumbar Indonesia di Piala Dunia 2026, tapi Ada Rencana Besar!

Hal itu dilakukan oleh Argentina demi meningkatkan popularitas mereka di benua Asia usai memenangi Piala Dunia 2022 lalu.

"Albiceleste memiliki beberapa opsi," tulis Marcos Duran.

"Meski dua yang pelaing memungkinkan saat ini adalah pertandingan melawan China dan yang kedua melawan Indonesia."

"Kedua tim tersebut juga akan memainkan pertandingan melawan Palestina," jelasnya.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Relevo.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X