Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Buntut Ricuh Laga Final SEA Games 2023, Indonesia Akan Adukan Aksi Norak Thailand ke FIFA

By M Hadi Fathoni - Rabu, 17 Mei 2023 | 21:15 WIB
Kericuhan terjadi dalam laga final SEA Games 2023 antara Timnas U-22 Indonesia dan Thailand, Selasa (16/5/2023).
VNEXPRESS.NET
Kericuhan terjadi dalam laga final SEA Games 2023 antara Timnas U-22 Indonesia dan Thailand, Selasa (16/5/2023).

Ofisial tim dan beberapa pemain Thailand terlalu berlebihan dalam hal berselebrasi.

Mereka berselebrasi sembari menghampiri bench Timnas U-22 Indonesia.

Salah satu pemain timnas, yakni Titan Agung, sempat terpancing emosi.

Akan tetapi, kericuhan tersebut masih bisa diamankan oleh wasit asal Oman, Kassem Matar Al-Hatmi.

Setelah babak pertama perpanjangan waktu dimulai, Irfan Jauhari berhasil membawa timnas U-22 unggul lagi.

Baca Juga: Asisten Indra Sjafri Akui Timnas U-22 Indonesia Bisa Bawa Pulang Medali Emas SEA Games 2023 Berkat Doa Suporter

Gol yang membawa Indonesia unggul 3-2 atas Thailand tersebut ia ciptakan pada menit ke-91.

Nahasnya, kericuhan kembali terjadi antara ofisial tim dan pemain Indonesia dan Thailand.

Kali ini, ada insiden baku hantam yang melibatkan pemain dan ofisial.

Bahkan wasit pun menghentikan laga kurang lebih selama tujuh menit.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Antaranews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X