Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reputasi Shin Tae-yong Diakui Dunia, Timnas Indonesia Tak Bisa Dipandang Sebelah Mata

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 2 Juni 2023 | 15:37 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (25/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (25/3/2023).

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tampaknya memiliki reputasi yang baik di mata sejumlah tokoh sepak bola dunia.

Teranyar, kehebatan pelatih asal Korea Selatan itu diakui oleh Presiden Federasi Sepak Bola Argentina (AFA), Claudio Tapia.

Hal itu disampaikan Tapia menjelang duel Timnas Indonesia versus Timnas Argentina di FIFA Matchday Juni 2023.

Tapia mengaku cukup mengetahui kekuatan Timnas Indonesia yang nantinya akan dihadapi oleh Lionel Messi dkk.

Baca Juga: Mental Juara Pesepak Bola Muda Indonesia Diyakini Semakin Meningkat Usai Erick Thohir Datangkan 5 Legenda Dunia

Menurutnya, Timnas Indonesia saat ini tidak bisa dipandang sebelah mata karena dilatih oleh Shin Tae-yong.

"Indonesia tidak bisa diremehkan," kata Tapia dalam wawancara dengan TyC Sports pada Kamis (1/6/2023).

"Mereka dilatih oleh Shin Tae-yong yang kami semua tahu kemampuannya," ucapnya menambahkan.

Pujian yang disampaikan Tapia untuk Shin Tae-yong sejatinya bukan tanpa alasan.

Meski belum mempersembahkan gelar juara, Shin Tae-yong bisa dikatakan mampu mengangkat prestasi Timnas Indonesia.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : TyC Sports

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X