SUPERBALL.ID - Pakar sepak bola Vietnam, Vu Manh Hai, mengingatkan Nguyen Quang Hai untuk tidak berkarier di Indonesia karena level liga yang masih di bawah V-League.
Vu Manh Hai sangat mewanti-wanti para pemain Vietnam yang ingin berkarier di Liga Indonesia dengan menyinggung perbedaan level kompetisi.
Menurut Vu Manh Hai, level kompetisi sepak bola Indonesia saat ini masih berada di bawah Liga Vietnam, sehingga dinilai bisa merusak karier pemain.
Meski begitu, satu hal menarik dilontarkan Vu Manh Hai usai mengejek kompetisi sepak bola yang ada di Indonesia masih level rendahan.
Mantan pemain The Cong ini mempersilakan para pemain Vietnam untuk berkarier di Indonesia jika mendapat tawaran gaji tinggi.
Baca Juga: Jelang Timnas Indonesia Vs Argentina, Jordi Amat Kenang Momen Manis Lawan Lionel Messi
"Menurut saya, level Liga Indonesia masih kalah dengan V-League," ucap Vu Manh Hai seperti dikutip SuperBall.id dari Soha.vn.
"Jadi kalau pemain Vietnam datang ke sini, hanya untuk memberi warna baru. Tentu saja, pergi ke Indonesia untuk memberi warna baru juga menarik.
"Kalau pihak Indonesia membuat proposal dengan aspek finansial yang baik (gaji tinggi), mengapa pemain Vietnam tidak pergi ke sana," imbuhnya.
Meskipun hal ini tidak berlaku untuk Quang Hai yang tengah merana di Liga Prancis bersama Pau FC dan sedang dikaitkan dengan Persija Jakarta.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar