Menurutnya, laga uji coba ini sangat penting untuk timnya.
Terlebih lagi, mereka meraih kemenangan di depan para penggemar sendiri.
Satu pujian pun dilontarkan pelatih asal Jerman itu kepada skuad Macan Kemayoran.
Ia mengatakan bahwa timnya saat ini sudah berada di jalur yang benar dalam hal permainan.
"Laga uji coba ini sangat bagus untuk tim. Terlebih lagi kami bermain di depan Jakmania."
Baca Juga: Nyaris Satu Jam, Laga Persija Vs Ratchaburi Dihentikan karena Stadion Patriot Mati Listrik
"Tim ini sudah di jalur yang baik, terutama di sisi pertahanan. Karena mereka bertahan sangat rapat," jelas Thomas, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.
Di laga kali ini, Thomas juga memberikan menit bermain kepada beberapa anak asuhnya.
Beberapa pemain yang diberikan menit bermain lebih adalah Rizky Ridho, Alfriyanto Nico, Ryo Matsumura, Marko Simic, serta Aji Kusuma.
Menurutnya, para pemain-pemain tersebut sudah mengalami perkembangan.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar