SUPERBALL.ID - Amunisi anyar Persib Bandung asal Spanyol, Tyronne del Pino, tak butuh waktu lama untuk bisa memahami kemauan Luis Milla.
Jebolan La Liga pernah membela Las Palmas, Tyronne del Pino akhirnya melakoni laga debut untuk Persib Bandung, Minggu (25/6/2023).
Tyronne del Pino masuk di babak kedua pertandingan Persib Bandung melawan PSS Sleman menggantikan Febri Hariyadi.
Meski tampil setengah babak, Tyronne merasa laga debutnya bersama Persib melawan PSS memberi dampak positif baginya.
Tak butuh waktu lama bagi Tyronne, sekali bertanding dalam tempo 45 menit sudah membuatnya mampu memahami keinginan Luis Milla.
Baca Juga: Daftar Lengkap 24 Peserta Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia, Wakil Asia Jadi yang Terbanyak
Bak sinyal 5G koneksi Spanyol yang terjalin antara Del Pino dan Milla, sang pemain pun merasa sangat antusias menyambut musim perdananya di Indonesia.
"Melalui pertandingan itu sedikit demi sedikit membuat saya lebih memahami ide pelatih."
"Selain dari sesi latihan," kata Tyronne del Pino dilansir SuperBall.id dari laman resmi klub.
Tak hanya bagi dirinya, laga pramusim melawan PSS Sleman menjadi pertandingan penting untuk semua pemain Maung Bandung.
Baca Juga: Sukses Bikin Kejutan Lawan Tim Tangguh, Vietnam Berencana Hadapi Musuh yang Jauh Lebih Sangar
Terutama mempersiapkan diri menatap Liga 1 2023, Persib sudah dinanti Madura United di laga pekan perdana pada 2 Juli 2023.
Masih ada waktu sepekan bagi Luis Milla mempersiapkan kekuatan terbaik untuk tim dan memaksimalkan hal itu.
"Saya temukan banyak hal positif dan meyakini tim ini akan semakin berkembang," ujar Tyronne.
"Kami masih punya satu pekan untuk bersama-sama bersiap menghadapi liga," imbuhnya.
Baca Juga: Makan Biaya Rp 5 Triliun, JIS Tak Sesuai Standar FIFA? Erick Thohir: Bukan Hal Politis
Kualitas bermain Tyronne sebenarnya sempat diragukan, pasalnya sudah enam bulan sosoknya tak tampil di kompetisi.
Setelah terakhir bermain untuk Nakhon Ratchasima di Liga Thailand, namun sentuhan Tyronne tidak hilang.
Selain momentum mengembalikan kualitas bermainnya, laga melawan PSS juga menjadi kesempatan bagi sang pemain menemukan chemistry.
"Pertandingan kemarin adalah penampilan pertama saya sejak pertandingan terakhir di Thailand satu setengah bulan lalu," kata Tyronne.
Baca Juga: Usai Ngayal Kalahkan Korsel di Piala Asia, Malaysia Halu Lawan Mesir di FIFA Matchday
"Pertandingan kemarin tentunya sangat membantu saya untuk beradaptasi dengan rekan setim."
"Dan menemukan kembali ritme permainan," imbuhnya.
Menarik dinantikan bagaimana performa Tyronne bersama Persib di Liga 1 2023/2024, sebagai pemain pilihan Luis Milla.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Persib.co.id, SuperBall.id |
Komentar