Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jumpa Tim Kuat di FIFA Matchday Berikutnya, Malaysia Pede Tembus 120 Besar Dunia Tahun Ini

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 1 Juli 2023 | 10:54 WIB
Presiden FAM Datuk Hamidin Mohd Amin.
BHARIAN.COM.MY
Presiden FAM Datuk Hamidin Mohd Amin.

"Namun, saya yakin kami bisa melangkah lebih jauh dari posisi kami saat ini."

"Saya percaya skuad Malaysia mampu menempati peringkat 100 besar dunia dalam beberapa tahun."

“Peningkatan demi peningkatan ini merupakan bukti bahwa Malaysia semakin baik dari waktu ke waktu," ucap Zainal.

Untuk itu, Zainal mengatakan Malaysia tidak perlu khawatir menghadapi tim peringkat lebih baik di FIFA Matchday berikutnya.

“Jangan takut karena kami sudah memiliki tim yang kuat dan banyak gelandang berkualitas yang bisa melanjutkan rekor bagus ini."

"Sebelum ini, kami bermain melawan tim yang lebih lemah atau sebanding dengan kami."

"Sekarang kami siap untuk menang dengan tim yang lebih kuat," kata, Zainal, dikutip SuperBall.id dari Sinar Harian.

 Baca Juga: Mimpi ke Piala Dunia U-17 2023 Indonesia Gagal Terwujud, Eks Striker Malaysia Serang FAM

Menurut rencana, Malaysia dijadwalkan akan menghadapi dua laga uji coba pada September dan salah satunya melawan China.

Pada Oktober, Malaysia akan mengikuti Piala Merdeka di kandang sendiri bersama tiga tim lain yaitu Palestina, Lebanon dan India.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SinarHarian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X