Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Mental Lemah Minta Dilirik Klub Asing, Wonderkid Malaysia Takut Berkarier Abroad

By Eko Isdiyanto - Jumat, 7 Juli 2023 | 17:00 WIB
Pemain Timnas Malaysia dan Johor Darul Ta'zim, Arif Aiman Hanapi.
BHARIAN.COM.MY
Pemain Timnas Malaysia dan Johor Darul Ta'zim, Arif Aiman Hanapi.

SUPERBALL.ID - Pernyataan tak terduga wonderkid Malaysia, Arif Aiman saat diminta berkarier abroad seperti Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan.

Arif Aiman tengah naik daun, namanya sedang diagung-agungkan publik Negeri Jiran sebagai wonderkid Timnas Malaysia.

Menurut agen pemain asal Malaysia, Effendi Jagan Abdullah kualitas Arif Aiman dirasa mampu membuat sang pemain untuk berkarier abroad.

Mengikuti jejak Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan, Effendi merasa kasta kedua Liga Jepang atau Liga Korea cocok dijajaki Arif.

Keyakinan Effendi jika Arif Aiman mampu tampil menonjol, sosoknya bakal jadi rebutan klub-klub kasta tertinggi dua liga tersebut.

Baca Juga: Kecewa Jadi Tumbal Kedatangan Lionel Messi, Pemain Inter Miami Kritik Aturan MLS

"Bagi saya, liga di Jepang atau Korea lebih baik karena lebih terstruktur dan mereka menjaga para pemain," ucap Effendi seperti dikutip dari BolaSport.com.

"Arif Aiman ​​bisa memulai Liga Jepang Divisi 2 (J-League 2) terlebih dahulu.

"Kalau dia ​​bermain bagus, saya yakin tentu saja klub-klub Liga J-League 1 akan memboyongnya," imbuhnya.

Usianya masih 21 tahun, performa Arif di level tim nasional dan klub sama baiknya dengan torehan gol serta assist yang dibuatnya.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X