SUPERBALL.ID - Target Timnas U-17 Indonesia yang awalnya diberi mandat untuk masuk ke final hingga juara Piala Dunia U-17 2023, kini sudah direvisi Erick Thohir.
Beberapa waktu lalu, Timnas U-17 Indonesia mendapat mandat yang berat dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, saat bermain di ajang prestisius itu.
Orang nomor satu di Indonesia itu memberikan target kepada Skuad Garuda Asia untuk bisa menembus babak penyisihan di ajang tersebut.
Namun, ada target tambahan yang diberikan Jokowi kepada Bima Sakti dan anak asuhnya.
Pria berusia 62 tahun itu berharap Skuad Garuda Asia bisa melaju ke babak final.
Bahkan kalau bisa mereka menjadi juara di ajang Piala Dunia U-17 tahun ini.
Target yang diberikan oleh Presiden tergolong cukup berat.
Pasalnya, Timnas U-17 Indonesia baru kali ini menjadi kontestan Piala Dunia U-17.
Baca Juga: Cuaca Panas Gagalkan Rencana TC Timnas U-17 Indonesia di Qatar, Akan Hijrah ke Jerman
Itupun karena Indonesia didapuk menjadi tuan rumah oleh FIFA.
Oleh sebab itu, target masuk final hingga juara dirasa tak akan mampu diraih oleh para pemain.
Bahkan lolos dari babak grup saja sudah menjadi keajaiban untuk Skuad Garuda Asia.
Kini, target tersebut sudah direvisi oleh Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI.
Ia hanya meminta satu hal saja kepada Arkhan Kaka dkk saat tampil di ajang prestisius itu.
Erick berharap para pemain bisa menampilkan yang terbaik.
Eks Presiden Inter Milan itu juga tak ingin para pemain tertekan dengan target.
Baca Juga: Bima Sakti Bakal Adu Iqbal Gwijangge dengan Pemain Seleksi Timnas U-17 Indonesia
Pasalnya, hal itu bisa berdampak negatif terhadap permainan Skuad Garuda Asia.
"Berbuat yang terbaik, tapi ya jangan juga menjadi pressure," ujar Erick Thohir, dalam sesi jumpa pers seleksi Timnas U-17 Indonesia di Bali, Minggu (16/7/2023).
Erick juga mengklarifikasi target yang dilontarkan oleh Presiden.
Ia menjelaskan bahwa Presiden juga meminta para pemain untuk tampil memberikan yang terbaik saja.
Namun, ada awak media yang bertanya perihal menjuarai turnamen.
Sebagai Presiden, Erick merasa bahwa Jokowi tak mungkin menjawab dengan pasrah.
Oleh karena itu, Presiden Jokowi mengatakan ingin melihat timnas U-17 menjuarai ajang tersebut.
Baca Juga: Anak Angkat Eks Ketum PSSI Siap Lakukan Segala Cara untuk Tembus Skuad Inti Timnas U-17 Indonesia
"Ya kemarin kan bapak presiden bilang berbuat terbaik," lanjutnya.
"Terus media nanya, final final, juara ya pasti."
"Masa ketika presiden ditanya final, enggak, juara, aduh berat, ya enggak mungkin lah," jelasnya.
Lebih lanjut, Erick benar-benar ingin para pemain menikmati kiprah mereka di ajang tersebut.
Ia tak ingin remaja-remaja yang tergabung ke Skuad Garuda Asia itu dibebani target yang berat.
"Itu yang penting berbuat yang terbaik," pungkasnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar