Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Indonesia, Malaysia Dituntut Juara di Turnamen Persiapan Piala Asia 2023

By Eko Isdiyanto - Minggu, 23 Juli 2023 | 17:55 WIB
Para pemain Timnas Malaysia selebrasi seusai membantai Papua Nugini tanpa ampun dalam FIFA Matchday 20 Juni 2023.
TWITTER.COM/FAM_MALAYSIA
Para pemain Timnas Malaysia selebrasi seusai membantai Papua Nugini tanpa ampun dalam FIFA Matchday 20 Juni 2023.

SUPERBALL.ID - Malaysia menggelar turnamen Pestabola Merdeka sebagai persiapan Piala Asia 2023, Palestina hingga India jadi lawan, sementara Indonesia tidak diundang.

Turnamen Pestabola Merdeka diharapkan digelar pada 16 Oktober mendatang, tiga lawan kuat sudah menanti Timnas Malaysia.

Juara menjadi target Timnas Malaysia asuhan Kim Pan-gon di ajang tersebut, turnamen yang menurut rencana sebagai ajang persiapan.

Skuad Harimau Malaya menatap agenda penting di tahun ini seperti Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kualifikasi Piala Asia 2027 dan Piala Asia 2023.

Khusus di Piala Asia 2023, Malaysia tergabung di Grup E bersama Korea Selatan, Yordania dan Bahrain, grup yang dirasa cukup sulit.

Baca Juga: Sarat Akan Sejarah Olahraga Jadi Alasan Erick Thohir Pilih Kota Solo Gelar Semifinal dan Final Piala Dunia U-17 2023

Sementara itu, di turnamen Pestabola Mederka lawan yang akan dihadapi Malaysia antara lain India (99), Lebanon (100) dan Palestina (96).

Tiga tim yang berada di 100 besar peringkat FIFA dunia, Datuk Hamidin Mohd Amin selaku Presiden FAM berharap besar kepada Timnas Malaysia.

Tanpa mengundang Indonesia seperti kebiasaan di masa lalu, Hamidin Mohd Amin menuntut agar Malaysia bisa keluar sebagai juara di turnamen Pestabola Merdeka.

Indonesia sudah mengoleksi tiga gelar juara di ajang ini yakni pada tahun 1961, 1962 dan 1969, setelahnya absen cukup lama.

Baca Juga: Bursa Transfer - Bomber Eintracht Frankfurt Jadi Buruan Man United, Opsi Alternatif Rasmus Hojlund

Kali terakhir Indonesia berlaga di Piala Merdeka Malaysia pada 2006, tampil di final meski menelan kekalahan dari Myanmar dengan skor 1-2.

"Mohd Firdaus mengatakan Harimau Malaya juga perlu menjadi juara turnamen Pestabola Merdeka," tulis Malaymail.com

"Di Stadion Nasional Bukit Jalil yang diharapkan dimulai pada 16 Oktober."

"Selain tuan rumah Malaysia, tim peringkat 96 dunia, Palestina, India (99) dan Lebanon (100) juga akan beraksi di Pestabola Merdeka kali ini," imbuh mereka.

Baca Juga: Liga 1 - Andai Terhindar dari Kekalahan, Persija Juga Hanya Bisa Raih Hasil Seri Saat Lawan Persita

Malaysia memang sedang dituntut untuk bisa memperbaiki peringkat FIFA, usai mengalami kenaikan satu tingkat ke peringkat 136.

Skuad Harimau Malaya ditargetkan untuk bisa menembus peringkat 120 FIFA, tak heran pihak federasi menuntut agar selalu memetik kemenangan.

Menarik dinantikan bagaimana performa Malaysia hingga akhir tahun ini sebelum berlaga di Piala Asia 2023.

Piala Asia 2023 digelar di Qatar pada awal tahun 2024, tepatnya pada 12 Januari hingga 10 Februari.

Baca Juga: Bursa Transfer - Depak Kylian Mbappe dari Skuad, PSG Dituding Melanggar Hukum

Qatar terpilih sebagai tuan rumah setelah China memilih mundur akibat pandemi Covid-19 yang masih menyerang.

Sementara itu, Timnas Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak dan Vietnam.

Lawan-lawan yang tak bisa dipandang remeh oleh Shin Tae-yong namun bisa dikejutkan dengan performa ciamik Marselino Ferdinan dkk.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : malaymail.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X