SUPERBALL.ID - Agenda FIFA Matchday Timnas Vietnam di Korea Selatan bikin media lokal setempat sesumbar mulut besar, kualitas Son Heung-min dkk mau diuji katanya.
Timnas Vietnam asuhan Philippe Troussier bakal bertolak ke Korea Selatan pada Oktober mendatang guna melakoni FIFA Matchday.
Agenda ini sebagai persiapan Vietnam menatap dua ajang bergengsi, Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan putaran final Piala Asia 2023.
Sesumbar besar dilontarkan media lokal Vietnam, agenda itu dinilai sebagai ajang ujian bagi sederet pemain top Eropa milik Korea Selatan.
Bukan sebaliknya, mengingat level Vietnam jauh di bawah Korea Selatan.
Baca Juga: Singgung Ronaldo, Pep Guardiola Sebut Liga Arab Saudi Ubah Pasar Transfer
Kesempatan bertemu The Golden Stars dinilai belum tentu bisa didapat Skuad Negeri Gingseng setahun sekali.
"Vietnam akan terbang ke Negeri Kimchi dan bertanding melawan Korea Selatan di FIFA Matchday Oktober mendatang," tulis TheThao247.vn.
"Ini akan jadi persiapan yang dibutuhkan pasukan Philippe Troussier dalam menatap Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2023."
"Menghadapi tim papan atas Asia seperti Korea Selatan adalah kesempatan Vietnam menguji bintang kelas Eropa."
Baca Juga: VIDEO - Cristiano Ronaldo Bikin Penggemar Muda Terkagum-kagum dengan Pamerkan Otot Perutnya
"Seperti Son Heug-min, Kim Min-jae, Lee Kang-in hingga Hwang Hee-chan," imbuh mereka.
Vietnam nyaris berjumpa Korea Selatan di Kualifikasi Putaran Ketiga Piala Dunia 2022, sayangnya kedua tim berada di grup berbeda.
Sementara itu, khusus Son Heung-min, striker Tottenham Hotspur ini sempat menghadapi Timnas Vietnam asuhan Park Hang-seo di babak semifinal Asian Games 2018.
Park Hang-seo dipaksa menelan pil pahit melawan tim sepak bola negara asalnya, Vietnam terbantai dengan skor 1-3.
Baca Juga: Persebaya Bawa Motivasi ke SUGBK, Aji Santoso Komentari Kualitas Persija Asuhan Thomas Doll
Selain Son, saat itu Timnas Korea Selatan juga diperkuat Lee Kang-in yang baru saja bergabung Paris Saint-Germain (PSG).
Serta Hwang Hee-chan, eks pemain Timnas U-19 Korea Selatan yang pernah dihadapi Evan Dimas Darmono dkk.
Persiapan ini secara tak langsung dipersiapkan Vietnam melawan Timnas Indonesia, di mana keduanya bakal berjumpa di fase grup turnamen bergengsi.
Vietnam dan Indonesia dipastikan bakal saling sikut di fase grup Piala Asia 2023 di Qatar pada Januari 2024.
Baca Juga: Liga 1 - Persiapan Khusus Persija, Thomas Doll Berharap Bawa Hoki
Sebelum itu, Indonesia sudah ditunggu Vietnam di Kualifikasi Putaran Kedua Piala Dunia 2026.
Hal itu harus dipastikan Timnas Indonesia terlebih dahulu lewat kemenangan di Kualifikasi Putaran Pertama Piala Dunia 2026 melawan Brunei Darussalam.
Di atas kertas, Skuad Garuda tentu lebih diunggulkan ketimbang lawan, karena itu keyakinan tiket ke putaran kedua sangat tinggi.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar