Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Naturalisasi Jalan Lagi, Media Jepang Sebut Timnas Indonesia Bakal Jadi Lawan Sulit Samurai Biru di Piala Asia 2023

By M Hadi Fathoni - Minggu, 6 Agustus 2023 | 15:37 WIB
Yakob Sayuri, Fachruddin Aryanto, Shayne Pattynama, Edo Febriansah, Saddil Ramdani, Andy Setyo, Stefano Lilipaly, dan Rachmat Irianto dalam latihan timnas Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta , Kamis (15/6/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Yakob Sayuri, Fachruddin Aryanto, Shayne Pattynama, Edo Febriansah, Saddil Ramdani, Andy Setyo, Stefano Lilipaly, dan Rachmat Irianto dalam latihan timnas Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta , Kamis (15/6/2023).

"PSSI kini tengah mempercepat proses naturalisasi pemain yang bermain di Eropa."

"Ada enam pemain yang dikabarkan akan memperkuat Timnas Indonesia dalam waktu dekat."

"Semua pemain ini memiliki garis keturunan Indonesia dan PSSI berencana memperkuat Skuad Garuda melalui naturalisasi ini," lanjut mereka.

Andai proses itu berjalan sesuai rencana, media Jepang tersebut menganggap Indonesia adalah lawan terberat di ajang Piala Asia 2023.

Baca Juga: Idola Baru Timnas Indonesia Sebut Shin Tae-yong Akan ke Belanda, Jemput Mees Hilgers?

Pasalnya Timnas Indonesia dan Jepang berada di Grup D pada ajang tersebut.

Dua tim lainnya adalah Vietnam dan Irak.

Media tersebut mewanti-wanti Skuad Samurai Biru untuk mewaspadai kekuatan baru timnas di ajang mendatang.

"Jika naturalisasi ini terwujud, diharapkan para pemain tersebut akan menjadi kekuatan besar bagi Timnas Indonesia yang dipimpin oleh Shin Tae-yong."

"Timnas Indonesia berada di Grup D bersama Jepang, Vietnam, dan Irak di babak penyisihan grup Piala Asia yang akan digelar di Qatar awal tahun depan."

"Indonesia berada di peringkat ke-150 FIFA dan paling bawah di grup."

"Tetapi bakat individu mereka kuat dan mereka adalah lawan yang sulit," tutup mereka.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Football-tribe.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X