SUPERBALL.ID - Malaysia dengan percaya diri menyebut mereka bisa mendapat hasil lebih baik dari Timnas U-23 Indonesia di ajang Piala AFF U-23 2023.
Baru-baru ini, Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) mengumumkan 25 pemain yang masuk ke dalam skuad muda Harimau Malaya.
Seperti diketahui, Malaysia akan hadir di ajang Piala AFF U-23 2023.
Ajang tersebut akan berlangsung di Thailand pada 17-26 Agustus mendatang.
Namun, tim Negeri Jiran tersebut tak dapat tampil dengan skuad penuhnya pada ajang ini.
Hal itu disampaikan oleh Datuk Seri Shahril Mokhtar selaku manajer tim.
Datuk Seri menjelaskan alasan mengapa Malaysia tampil dengan skuad seadanya pada ajang bergengsi ini.
Seperti diketahui, Piala AFF U-23 ini bukanlah ajang resmi FIFA.
Baca Juga: Federasi Malaysia Jamin Klub Lepas Pemain ke Piala AFF U-23 2023, Indonesia Gimana?
Oleh sebab itu, tak ada kewajiban bagi setiap klub melepas para pemainnya untuk tampil di ajang tersebut.
Meski begitu, Datuk Seri percaya dengan tim besutan Elangowan Elavarasan tersebut.
Pasalnya, para pemain sudah berkumpul dalam sebuah pemusatan latihan (TC) sejak jauh-jauh hari.
Timnas U-23 Malaysia sudah mulai menggelar TC tersebut sejak 12 Juni lalu di daerah Melaka.
"Saya percaya dengan tim yang ada saat ini," ucap Datuk Seri Shahril Mokhtar, dikutip SuperBall.id dari Makan Bola.
"Meski beberapa pemain kunci tidak bisa dipanggil karena ajang ini tidak ada dalam kalender FIFA."
"Sekadar informasi, kurang lebih 80 persen pemain yang kami panggil ini sebanyak 25 orang, telah mengikuti pemusatan latihan di Melaka," jelasnya.
Baca Juga: Malaysia Makin Ngebet Jauhi Timnas Indonesia, Kini Sasar 15 Besar Asia
Lebih lanjut, Datuk Seri juga mulai sesumbar meskipun skuad Malaysia tak bisa diperkuat pemain-pemain bernama besar.
Ia yakin Malaysia bisa lebih berprestasi dari Timnas U-23 Indonesia di ajang tersebut.
Sebagai informasi, Timnas U-23 Indonesia dan Malaysia berada di satu grup yang sama.
Kedua tim itu bergabung ke dalam Grup B bersama Timor Leste juga.
Datuk Seri dengan percaya diri mengatakan bahwa Malaysia bisa melaju ke babak semifinal.
Bahkan, ia menargetkan skuad muda Harimau Malaya masuk ke final ajang bergengsi ASEAN tersebut.
Hal itu berarti Malaysia harus menjadi jawara di Grup B untuk bisa menyabet tiket menuju semifinal.
Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Media Vietnam Sebut Timnas U-23 Indonesia Aneh
Di lain sisi, ada cara yang lebih sulit untuk Malaysia agar bisa melaju ke semifinal.
Yakni dengan menjadi tim berperingkat kedua terbaik dalam turnamen ini.
Akan tetapi, Malaysia pasti akan lebih senang memakai cara pertama.
Oleh sebab itu, mereka harus melewati hadangan dari Timnas U-23 Indonesia dan Timor Leste nantinya.
"Jadi dari segi chemistry Insyallah."
"Dari segi target, kami yakin setidaknya kami bisa mencapai semifinal, kalau tidak final," jelasnya.
Di lain sisi, Skuad Garuda Muda justru hadir di turnamen ini tanpa target.
Ketum PSSI, Erick Thohir, tak memberikan target apapun kepada tim besutan Shin Tae-yong.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | makanbola.com |
Komentar