SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong berterima kasih kepada Vietnam karena timnya lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023.
Keberhasilan Garuda Muda ke fase knock-out empat besar itu memang tidak terlepas dari bantuan Timnas U-23 Vietnam.
Pasalnya, Indonesia memastikan diri sebagai peringkat kedua terbaik berkat kemenangan tim muda Golden Star Warriors tersebut atas Filipina di Grup C.
Kekalahan dari Vietnam membuat Filipina menjadi runner-up Grup C dengan 1 poin, sama dengan poin Kamboja di posisi kedua Grup A.
Sementara itu, Indonesia menjadi runner-up Grup B dengan mengumpulkan 3 poin, lebih baik dari Filipina dan Kamboja.
Skuad Shin Tae-yong (STY) sebetulnya bisa dengan gampang disingkirkan jika Vietnam "bermain mata" dengan Filipina.
Caranya, Vietnam menyerah 0-1 atau 1-2 kepada Filipina.
Dengan hasil itu, Filipina lolos ke semifinal sebagai juara grup dengan nilai 4.
Sedangkan Vietnam ikut lolos sebagai peringkat kedua terbaik dengan nilai 3, menyingkirkan Indonesia.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar