Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Catat Sejarah, Shin Tae-yong Pede Tangan Dinginnya Sebentar Lagi Bantu Timnas Indonesia Juarai Piala AFF

By M Hadi Fathoni - Rabu, 13 September 2023 | 17:04 WIB
Pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

SUPERBALL.ID - Shin Tae-yong mulai percaya diri bisa membawa Timnas Indonesia merengkuh trofi Piala AFF untuk pertama kalinya usai menuliskan sejarah baru di sepak bola Tanah Air.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut baru-baru ini berhasil mencatat sejarah baru di kancah persepakbolaan Indonesia.

Shin baru saja membawa Timnas U-23 Indonesia melaju ke putaran final Piala Asia U-23 2024 yang akan berlangsung di Qatar tahun depan.

Sejak ajang Piala Asia U-23 mulai berlangsung pada 2013 silam, Skuad Garuda Muda sama sekali belum pernah berpartisipasi.

Kini, sejarah baru telah tercipta berkat tangan dingin Shin Tae-yong.

Eks pelatih Timnas Korea Selatan tersebut berhasil mencatatkan hasil sempurna bersama Garuda Muda di Grup K babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Dari dua laga yang dimainkan, Pratama Arhan dkk berhasil menyapu bersih kemenangan.

Mereka mampu menaklukkan Taiwan dengan skor 9-0 dan menundukkan Turkmenistan 2-0 pada laga terakhir.

Baca Juga: Shin Tae-yong Gacor di Timnas Indonesia, Erick Thohir Langsung Pasang Target Sesuai Tradisi

Shin juga tercatat menjadi pelatih pertama yang mampu membawa timnas melaju ke Piala Asia dari segala level.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X