Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Resmi Lolos ke Piala Asia U-23 2024, Penggemarnya Justru Ngebet Ganti Pelatih

By M Hadi Fathoni - Rabu, 13 September 2023 | 21:08 WIB
Pelatih Timnas U-22 Malaysia, E. Elavarasan.
BERNAMA.COM
Pelatih Timnas U-22 Malaysia, E. Elavarasan.

SUPERBALL.ID - Malaysia telah resmi memastikan diri lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 usai menjadi salah satu runner-up terbaik di babak kualifikasi.

Sebelumnya, perayaan kelolosan Malaysia sempat tertunda sejenak.

Hal itu dikarenakan Iran, yang merupakan saingan Malaysia di klasemen runner-up terbaik melakukan protes kepada Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).

Protes itu dilayangkan setelah terjadi kejanggalan di laga antara Iran dan Uzbekistan yang berlangsung pada Selasa (12/9/2023) lalu.

Dalam pertandingan tersebut Khusanov Abdukodir dari Turkmenistan sejatinya telah mendapatkan dua kartu kuning.

Kartu kuning itu didapat Khusanov pada menit ke-40 dan 90'.

Akan tetapi, wasit justru membiarkan sang pemain tetap berada di lapangan hingga akhir laga.

Insiden itu lah yang membuat federasi Iran melayangkan protes kepada AFC.

Baca Juga: Sempat Ditangguhkan AFC Usai Iran Mainkan Skandal Kartu, Malaysia Temani Indonesia ke Piala Asia U-23 2023

Selama memproses protes tersebut, pihak AFC juga belum mengeluarkan rilis resmi terkait tim mana saja yang berhak lolos ke Piala Asia U-23 2024 mendatang.

Namun, kini AFC telah memastikan ke-16 peserta turnamen kelompok usia tersebut.

Setelah menunggu berjam-jam, akhirnya skuad besutan Elangowan Elavarasan

Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) juga sudah mengonfirmasi bahwa Harimau Malaya muda resmi lolos ke putaran terakhir Piala Asia U-23 2024.

"Selamat Malaysia," tulis akun resmi FAM, dikutip SuperBall.id dari laman Twitter mereka.

"Skuad Harimau Malaya U-23 asuhan E.Elavarasan layak ke Piala Asia U-23 di Qatar."

"15 April-3 Mei 2024 setelah berhasil mengisi salah satu dari empat slot runner-up terbaik," lanjut mereka.

Baca Juga: Termasuk Timnas U-23 Indonesia, Ini 3 Negara yang Bantu Malaysia Lolos ke Piala Asia U-23 2024

Dengan demikian, Elangowan Elavarasan berhasil mengikuti jejak pendahulunya, yakni Brad Maloney.

Pelatih asal Australia itu sempat membawa Malaysia melaju ke Piala Asia U-23 2022 lalu.

Sayangnya, Maloney dipecat usai Harimau Malaya muda gagal berbicara banyak di ajang tersebut.

Di lain sisi, tekanan berat justru menghampiri Elavarasan meski berhasil mengantarkan Harimau Malaya muda ke Piala Asia U-23 2024.

Bahkan FAM dipaksa untuk segera memecat pelatih berusia 61 tahun tersebut.

Elavarasan dirasa tak memiliki tujuan khusus dalam melatih.

Para penggemar ramai-ramai menyebut bahwa Malaysia tak akan sukses jika masih dilatih oleh Elavarasan.

Baca Juga: Lolos ke Piala Asia U-23 2024 Lewat Keberuntungan, Malaysia Sadar Punya Banyak Kelemahan

Oleh sebab itu, mereka ingin FAM segera mengganti Ela selaku pelatih kepala tim U-23.

"Kalau tak mau malu nanti, silakan tukar pelatih. Coach Ela out," tulis akun @akid**.

"Tukar pelatih, tak ada permainan yang bermutu," tulis @Muhammad*****.

"Tukar coach Ela kalau tak mau kena bantai," tulis @aima*****.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X