Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Neymar Jalani Debut di Liga Arab Saudi, Fans Al Hilal Dibikin Kesal Gara-gara Penalti

By Ragil Darmawan - Sabtu, 16 September 2023 | 22:01 WIB
Neymar tak dikasih jatah penalti saat menjalani laga debutnya bersama Al Hilal di Liga Arab Saudi.
SPORTBIBLE.COM | INSTAGRAM.COM/SHAYKHSULAIMAN
Neymar tak dikasih jatah penalti saat menjalani laga debutnya bersama Al Hilal di Liga Arab Saudi.

SUPERBALL.ID - Megabintang asal Brasil, Neymar, telah resmi melakukan debutnya di Liga Arab Saudi, Sabtu (16/9/2023) dini hari WIB.

Mantan penyerang Paris Saint-Germain (PSG) itu bergabung ke Al Hilal pada jendela transfer musim panas ini dengan biaya transfer senilai 77,6 juta pound.

Saat menjalani debutnya bersama Al Hilal, Neymar memulai pertandingan dari bangku cadangan.

Neymar baru diturunkan ke lapangan oleh sang pelatih Jorge Jesus pada babak kedua, tepatnya menit ke-64, menggantikan rekan sesama Brasil Michael.

Meski dimainkan pada babak kedua, Neymar turut menyumbang satu asis untuk gol keempat timnya di laga tersebut.

Mantan pemain Barcelona itu bahkan nyaris mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol dalam pertandingan debutnya.

Kesempatan itu terjadi ketika Al Hilal mendapat hadiah penalti di menit ke-87.

Neymar yang tampak sudah siap dan menunggu untuk melakukan tendangan, tiba-tiba posisinya digantikan oleh legenda klub Salem Al-Dawsari.

Baca Juga: Bikin Melongo, Ada 6 Tuntutan Super Mewah dari Kepindahan Neymar ke Al Hilal

Momen itu sontak membuat sejumlah penggemar khususnya fans Neymar di Stadion Prince Faisal bin Fahd, Riyadh, sangat kesal.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X