Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vietnam Bapuk di Asian Games 2022, Hoang Anh Tuan Korban Cuci Tangan Federasinya

By Eko Isdiyanto - Selasa, 26 September 2023 | 14:28 WIB
Timnas U-24 Vietnam di Asian Games 2022 Hangzhou, China.
dok-soha.vn
Timnas U-24 Vietnam di Asian Games 2022 Hangzhou, China.

Baca Juga: Thailand Diterpa Kabar Sambaran Petir Jelang Pertandingan Babak 16 Besar Asian Games 2022

Sikap tak acuh federasi yang kini tercium publik Vietnam lewat salah satu media lokal, seolah menggiring opini bahwa Hoang Anh Tuan adalah korban.

Dan sebagai penanggung jawab penuh atas kegagalan Timnas U-24 Vietnam di Asian Games 2022 adalah federasi sepak bola mereka sendiri.

"Vietnam U-24 sebenarnya bisa datang dengan tim berkualitas dan lebih berpengalaman ke Asian Games 2022," tulis Soha.vn.

"Namun Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) memilih untuk tidak melakukan itu."

Baca Juga: Hoang Anh Tuan Si Kepala Batu, Pakar Vietnam: Disuruh Tiru Timnas U-24 Indonesia Malah Main Nggak Jelas

"Ketimbang mengejar prestasi jangka pendek, VFF memutuskan untuk memberi kesempatan bagi para pemain muda di Asian Games 2022."

"Statistik menunjukkan jika rata-rata usia tim Vietnam U-24 hanya 20,3 tahun, menjadi termuda di antara empat wakil Asia Tenggara di turnamen itu," imbuh mereka.

Sementara itu, Tran Anh Tu sempat membeberkan alasan dan faktor yang menjadi landasan pemilihan skuad Asian Games 2022.

Selain karena agenda padat, Vietnam juga menetapkan target tinggi terhadap pembinaan para pemain muda mereka yakni Kualifikasi Piala Asia U-23 2026.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X