SUPERBALL.ID - Timnas U-24 Qatar harus mengakhiri perjuangan mereka di Asian Games 2022 usai disingkirkan tim tuan rumah China di babak 16 besar.
Bermain di Stadion Huanglong Sports Centre, Hangzhou, China, Rabu (27/9/2023) malam WIB, Qatar kalah 0-1.
Satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut dicetak oleh Tao Qianglong saat laga baru berjalan tiga menit.
Dengan hasil ini, China akan berhadapan dengan juara bertahan Korea Selatan di babak perempat final.
Baca Juga: Prediksi Media Vietnam untuk Laga Timnas U-24 Indonesia Vs Uzbekistan di 16 Besar Asian Games 2022
Meski begitu, Qatar tampak tidak puas dengan kemenangan yang diraih oleh tim tuan rumah.
Qatar merasa wasit asal Uzbekistan Rustam Lutfullin telah melakukan kecurangan yang merugikan mereka.
Pada pertandingan ini, wasit sejatinya memberikan masa tambahan waktu selama 6 menit.
Pada menit ketiga masa tambahan waktu, para pemain kedua tim sempat terlibat perkelahian.
Wasit mengeluarkan kartu merah untuk dua pemain yaitu Jiang Shenglong (China) dan Abdulsallam (Qatar).
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | dantri.com.vn |
Komentar