Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cuan Poin, Skenario Timnas Indonesia Kangkangi Wakil Eropa di Ranking FIFA

By Eko Isdiyanto - Selasa, 3 Oktober 2023 | 15:15 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
PSSI
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Timnas St Kitts and Nevis berada di peringkat ke-146 dunia FIFA alias satu tangga di atas Timnas Indonesia, tim yang selalu kalah dalam lima laga terakhir.

Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Brunei - Momen 2 Kali Skuad Garuda Dipermalukan Pasukan Tawon

Tim ini menjadi negara pertama yang bakal dikangkangi Skuad Garuda usai mengalahkan Brunei di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Mengapa demikian? Negara di Kepulauan Karibia ini sedang mengikuti CONCACAF Nations League B 2023/2024, namun bernasib sial.

Dua kali bertemu Sint Marteen, hanya sekali menang dan sekali kalah, torehan poin mereka diprediksi bakal dilampaui Timnas Indonesia.

Suriname

Suriname saat ini berada dua tangga di atas Timnas Indonesia, tepatnya di peringkat ke-145 FIFA dengan koleksi 1,063.06 poin.

Tim ini dijadwalkan menjamu Haiti dan Grenada dalam lanjutan CONCACAF Nations League B 2023/2024, dua laga awal hanya meraih satu poin.

Baca Juga: Jumpa 3 Tim Kuat di Piala Merdeka, Kim Pan-gon Ogah Malaysia Dipermalukan di Rumah Sendiri

Suriname pun diprediksi bakal kalah dalam dua laga selanjutnya, jika skenario ini terjadi dan Timnas Indonesia menyapu bersih kemenangan atas Brunei.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X