SUPERBALL.ID - Belum reda kehebohan dua lagu daerah Indonesia yang diklaim Malaysia, kini proyek Erick Thohir dijiplak mentah-mentah Federasi Sepak Bola Negeri Jiran (FAM).
Malaysia memang jagonya soal jiplak-menjiplak apa saja yang asal Indonesia, setelah beberapa hari terakhir dihebohkan dengan lagu Halo-halo Bandung.
Lagu asli Jawa Barat karya Ismail Marzuki itu secara terang-terangan diubah liriknya menjadi Helo Kuala Lumpur dengan syair yang sama persis.
Oleh kanal YouTube Kanak TV diunggah sejak Mei 2020 dan sudah ditonton lebih dari 165 ribu kali, tak berhenti sampai di situ.
Kepiawaian dalam menjiplak ternyata juga merambah dalam dunia sepak bola, baru-baru ini secara terang-terangan dilakukan federasi Malaysia (FAM).
Baca Juga: Cawe-cawe Orang Dalam Federasi, Kim Pan-gon Diminta Urus Timnas Malaysia Seperti Ini
Lewat sang presiden federasi, Datuk Haji Hamidin Mohd Amin mengaku akan meniru proyek Erick Thohir selaku Ketum PSSI dalam mengembangkan sepak bola Indonesia.
Pada pertengahan tahun 2023, Erick Thohir sempat berkunjung ke Jerman guna menjalin kerja sama dengan Federasi Jerman (DFB).
Tentunya dengan tujuan meningkatkan kualitas sepak bola Tanah Air, hasilnya Direktur Teknik asal Jerman pun diboyong ke Indonesia.
Selain itu, Erick mengaku bahwa kerja sama yang dilakukan juga merambah dunia sport science yang sudah menjadi bagian dari sepak bola.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id, semuanyabola.com |
Komentar