Baca Juga: Bantai PSM Makassar, Sabah FC Ternyata Punya Masalah Eksternal Serupa Juku Eja
"Pluim sudah tua. Tidak bisa lari, padahal dia center forward."
"Dia berada di tengah, tidak bisa lari, saya ganti."
"Saya suruh (manajemen) ganti dengan pemain lebih hebat. Tapi saya belum umumkan."
"Putaran kedua, kalian lihat penggantinya Pluim lebih hebat," imbuhnya.
Baca Juga: Perlakuan Kejamnya ke PSM Jadi Modal Bagus untuk Saddil Ramdani Sebelum Bela Timnas Indonesia
Wiljan Pluim absen semenjak PSM bermain imbang melawan PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1 2023, sejak saat ini Juku Eja hanya memetik satu kemenangan.
Enam pertandingan lain berakhir dengan kekalahan, tak hanya di kancah domestik tetapi juga internasional yakni Piala AFC 2023.
Teranyar terbantai Sabah FC dengan skor 0-5 dan kalah 0-2 dari Madura United, menarik dinantikan kejutan apa yang bakal diberi klub ini.
Apalagi sesumbar mulut besar bos sponsor utama PSM Makassar, akankah Juku Eja kembali ke jalur kemenangan? Atau justru terjerembab ke bawah klasemen.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com, SuperBall.id |
Komentar