Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Skenario Timnas Indonesia Susul Thailand dan Vietnam Lolos ke Piala Asia Futsal 2024

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 10 Oktober 2023 | 10:26 WIB
Aksi Pivot timnas futsal Indonesia, Samuel Eko saat melawan Iran di laga pembuka Piala Asia Futsal 2022
Abdulaziz Saleh Kanaan/AFC
Aksi Pivot timnas futsal Indonesia, Samuel Eko saat melawan Iran di laga pembuka Piala Asia Futsal 2022

Mengikuti jejak Thailand dan Vietnam, Myanmar juga berhasil lolos usai memetik dua kemenangan.

Tergabung di Grup E, dua kemenangan Myanmar diraih atas Palestina dengan skor tipis 2-1 dan India 5-2.

Timnas Futsal Indonesia menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang berpeluang menyusul ketiga negara tersebut.

Berada di Grup B, Indonesia saat ini memuncaki klasemen sementara dengan torehan 4 poin dari dua laga.

Empat poin itu didapat dari kemenangan telak 12-0 atas Makau dan hasil imbang 7-7 melawan Afghanistan.

Tim besutan Marcos Sorato itu memiliki jumlah poin yang sama dengan Afghanistan, namun unggul selisih gol.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal 2024 - Dramatis, Timnas Futsal Indonesia OTW Putaran Final usai Tahan Afghanistan

Adapun posisi ketiga ditempati oleh Arab Saudi dengan koleksi tiga poin, disusul Makau di urutan terakhir dengan tanpa poin.

Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi tuan rumah Arab Saudi pada laga terakhir pada Rabu (11/10/2023).

Lantas, bagaimana skenario Indonesia menyusul Thailand, Vietnam, dan Myanmar lolos ke Piala Asia Futsal 2024?


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X