Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marselino dan Struick Pasti Absen, 3 Anak Muda Kesayangan Shin Tae-yong Juga Tak Turun saat Hadapi Brunei?

By M Hadi Fathoni - Kamis, 12 Oktober 2023 | 12:30 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) diantaranya Shayne Pattynama, Rafael Struick, Elkan Baggott, serta pemain lainnya sedang berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Senin (9/10/2023) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) diantaranya Shayne Pattynama, Rafael Struick, Elkan Baggott, serta pemain lainnya sedang berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Senin (9/10/2023) siang.

SUPERBALL.ID - Shin Tae-yong pastikan dua pemain andalannya, yakni Marselino Ferdinan dan Rafael Struick, akan absen di laga kontra Brunei Darussalam.

Kedua nama tersebut awalnya masuk ke dalam daftar 26 nama pemain Timnas Indonesia untuk laga leg 1 putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pada putaran pertama ini, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan sesama tim ASEAN, yakni Brunei Darussalam.

Laga leg pertama akan berlangsung di Indonesia tepatnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Kamis (12/10/2023) pukul 19.00 WIB.

Sebelum laga itu berlangsung, Shin Tae-yong memberikan kabar mengejutkan kepada para penggemar timnas.

Ia memastikan mencoret nama Rafael Struick dan Marselino Ferdinan dari daftar pemain timnas saat laga melawan Brunei malam nanti.

Pelatih asal Korea Selatan itu menjelaskan alasannya mencoret dua pemain andalan tersebut.

Ia mengatakan bahwa Marsel dan Rafael sejatinya tengah menderita cedera.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Brunei - Shin Tae-yong Ingatkan Anak Asuhnya agar Tak Sepele

Cedera tersebut didapat keduanya saat membela klub masing-masing, yakni KSMK Deinze dan Ado Den Haag.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X