SUPERBALL.ID - Rumput baru di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, langsung rusak parah sehari setelah diresmikan.
Seperti diketahui, Putra Mahkota Johor Malaysia Tunku Ismail Sultan Ibrahim telah meresmikan wajah baru dari Stadion Bukit Jalil pada Kamis (12/10/2023).
Stadion yang menjadi markas kebanggaan Timnas Malaysia itu kini menggunakan rumput kelas dunia yakni Zeon Zoysia.
Selain pergantian rumput, beberapa pekerjaan untuk meningkatkan kualitas stadion pun dilakukan seperti sistem drainase.
Namun, sehari setelah diresmikan, rumput Stadion Bukit Jalil langsung rusak saat Timnas Malaysia menjalani pertandingan kontra India di Piala Merdeka 2023.
Tampak sangat jelas rumput lapangan bernilai jutaan ringgit itu sudah koyak sejak lima menit pertama pertandingan.
Dalam laga tersebut, tuan rumah Malaysia berhasil memetik kemenangan atas India dengan skor 4-2.
Bicara soal kekalahan timnya, pelatih India Igor Stimac mengklaim buruknya lapangan berdampak pada laju permainan sehingga membuat pemain Blue Tigers kesulitan.
"Yang jelas kondisi lapangan sangat buruk sehingga membuat para pemain kesulitan bergerak. Pokoknya selamat Malaysia," ucapnya sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Malaysiagazette.com.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar