Baca Juga: Amarah Fans Vietnam Meletup Usai Tahu Troussier Mau Main Parkir Bus saat Hadapi Korea Selatan
"Kita akan melakukan permainan seperti biasa."
"Memang kami belum pernah coba lapangan."
"Tapi sama seperti lapangan latihan rumputnya, jadi gak masalah."
"Memang kalau hujan deras seperti hari ini (kemarin) pastinya bisa terjadi masalah terhadap game plan kita."
"Jadi saya harus antisipasi dengan menyiapkan game plan lain," imbuhnya.
Menurut laporan BolaSport.com, rumput yang digunakan di Stadion Hassanal Bolkiah sama dengan rumput yang dipakai di Stadion Pahang dan Balapan.
Stadion yang saat ini dijadikan sebagai tempat berlatih Skuad Garuda selama melakoni agenda di Brunei Darussalam.
Hujan deras memang bisa berdampak pada kondisi rumput lapangan, pasalnya jika rumput tidak dalam keadaan baik maka akan membuat laju bola tersendat.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com, PSSI.org, SuperBall.id |
Komentar