"Timnas Indonesia dan Vietnam sudah berkali-kali saling berhadapan," tulis TheThao247.vn.
"Di setiap pertemuan, kedua tim bermain sangat kasar dan brutal hingga kerap menimbulkan perselisihan dan adu mulut."
"Perselisihan dan adu mulit itu tak hanya terjadi di dalam lapangan pertandingan tetapi juga sampai ke luar lapangan," imbuh mereka.
Emosi pemain tentu menjadi masalah yang harus diperbaiki Shin Tae-yong, mengingat para pemain Timnas Indonesia sangat mudah terprovokasi lawan.
Baca Juga: Ikut-ikutan Vietnam, Filipina Ejek Timnas Indonesia saat Dibantai Bahrain 0-10
Mental pemain menjadi kunci yang bisa membuat perbedaan terhadap hasil pertandingan nanti, berbekal pengalaman yang sudah didapat.
Kekuatan mental dan emosi pemain adalah kunci bagaimana Timnas Indonesia bisa melalui Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan lancar.
Timnas Indonesia bakal menghadapi Irak lebih dulu pada 16 November mendatang, lima hari berselang terbang ke Manila, Filipina.
Duel melawan Vietnam baru akan digelar pada Maret 2024, tepat setelah Piala Asia 2023 berakhir.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id, Thethao247.vn |
Komentar