Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi-nya Thailand Tampil Bersinar di Tengah Hujatan Fans Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

By Ragil Darmawan - Jumat, 3 November 2023 | 15:08 WIB
Chanathip Songkrasin (kanan) tampil bersinar besama klubnya BG Pathum United jelang tampil bersama Timnas Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
BG PATHUM UNITED/THETHAO247.VN
Chanathip Songkrasin (kanan) tampil bersinar besama klubnya BG Pathum United jelang tampil bersama Timnas Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pada akhirnya, kedua tim bermain imbang 0-0 dan harus bermain hingga babak tambahan.

Saat babak tambahan ini juga momen pelatih BG Pathum United Thongchai Sukkoki memutuskan untuk memasukkan Chanathip dari bangku cadangan.

Chanathip masuk ke lapangan di menit ke-102 untuk menggantikan penyerang Chenrop Samphaodi.

Pada babak tambahan pertama, permainan masih belum ada perubahan, Chanathip dan rekan-rekannya terus memberikan tekanan namun menyia-nyiakan peluang bagus untuk mencetak gol.

Akan tetapi, keputusan Thongchai Sukkoki memainkan Chanathip akhirnya membuahkan hasil.

Hanya baru bermain tiga menit di lapangan, Chanathip berhasil membuat perubahan lewat golnya yang dicetak pada menit 105+1.

Chanathip melepaskan tembakan luar biasa dari luar kotak penalti untuk memecah kebuntuan, membantu BG Pathum United unggul 1-0.

Memiliki keunggulan, BG Pathum United pun menguasai jalannya permainan sepenuhnya saat memasuki babak tambahan kedua.

Tuan rumah Pattaya mencoba menyerang namun tak ada lagi gol yang tercipta hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Pada akhirnya, BG Pathum United meraih kemenangan dramatis 1-0 atas Pattaya United berkat gol tunggal Chanathip.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X