Baca Juga: Skenario Timnas U-17 Indonesia Lolos ke 16 Besar Piala Dunia U-17 2023
"Kita ada kesempatan untuk bisa melangkah ke fase berikutnya. ya kita konsentrasi kemudian dua hari ini kita maksimalkan.
"Malam ini kita gak tidur kita analisa lagi pertandingan hari ini, analisa Maroko." imbuhnya.
Rasa bahagia dan optimisme Bima Sakti ini ternyata jadi sorotan media Vietnam yang memang menaruh perhatian besar terhadap Timnas U-17 Indonesia.
TheThao247.vn terkejut dengan performa impresif Garuda Muda dan dianggap telah membuat wajah sepak bola muda Asia Tenggara tak dipandang sebelah mata.
Baca Juga: Panama Oleng, Pelatih: Laga Sulit, Cuaca Indonesia Sangat Buruk
Media Vietnam ini pun bereaksi saat Bima Sakti menunjukkann rasa bahagia dan optimisnya terhadap peluang Timnas U-17 Indonesia lolos ke babak 16 besar kompetisi.
"Pelatih Indonesia langsung mengambil tindakan antusias setelah 'kemenangannya' di Piala Dunia," tulis TheThao247.vn.
"Pelatih Bima Sakti dan timnya bekerja maksimal dalam membantu Indonesia melanjutkan perjalanan di Piala Dunia.
"Indonesia dalam keikutsertaannya terus menciptakan highlight menarik setelah bermain imbang dengan apik di laga pertama.
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar