Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liga Inggris - Man City Sudah Menyiapkan Calon Pengganti Pep Guardiola

By Ragil Darmawan - Minggu, 19 November 2023 | 09:51 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, bersama John Stones saat merayakan gelar Liga Inggris 2022-2023. Stones akan jadi kunci formasi sakti Pep buat mengalahkan Inter Milan pada final Liga Champions di Istanbul (10/6/2023).
OLI SCARFF/AFP
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, bersama John Stones saat merayakan gelar Liga Inggris 2022-2023. Stones akan jadi kunci formasi sakti Pep buat mengalahkan Inter Milan pada final Liga Champions di Istanbul (10/6/2023).

Direktur olahraga klub, Quique Carcel, menganggap Sanchez memiliki semua kemampuan untuk menggantikan Guardiola di Etihad.

"Sanchez memiliki bakat untuk memimpin klub besar seperti Manchester City," ujarnya dalam laporan Mundo Deportivo sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Sportbible.

"Tetapi masih membutuhkan waktu untuk mencapai ke sana."

"Man City memainkan sepak bola yang mampu dilakukan oleh Michel, dengan klub yang lebih kecil."

"Meski untuk melatih mereka, banyak koordinasi yang harus dilakukan, seperti Pep yang mengambil keputusan hengkang."

"Dia bahagia di tim, dengan kontrak dan keinginan untuk terus membuat proyek ini menjadi hebat."

"Tekanan di Girona berbeda dengan tekanan yang mungkin dia alami di kursi yang lebih besar.”

Baca Juga: Legenda Man United Sebut Dua Klub yang Bisa Jadi Penantang Man City di Liga Champions

Sementara itu, gelandang Girona Aleix Garcia mengungkapkan bahwa Sanchez telah melakukan 'banyak kontak' dengan Guardiola melalui koneksi mereka di City Football Group, yang memiliki Man City dan Girona.

"Pep, kita semua tahu siapa dia," ujar Garcia.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : sportible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X