Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liga Champions Asia - Bomber Klub Thailand Dipukul dan Ditendang, Jurnalis Inggris: Ini Sudah Keterlaluan

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 30 November 2023 | 17:08 WIB
Insiden perkelahian yang melibatkan para pemain Buriram United dan Zhejiang pada laga Liga Champions Asia.
SIAMSPORT.CO.TH
Insiden perkelahian yang melibatkan para pemain Buriram United dan Zhejiang pada laga Liga Champions Asia.

SUPERBALL.ID - Pertandingan Buriram United (Thailand) versus Zhejiang (China) di Liga Champions Asia diwarnai perkelahian di lapangan.

Duel kedua tim berlangsung menegangkan karena akan menentukan langkah untuk lolos ke babak berikutnya.

Tak ayal, banyak pelanggaran keras yang terjadi hingga wasit mengeluarkan 8 kartu kuning sepanjang laga.

Ketegangan semakin memuncak sesaat setelah wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Baca Juga: Diisukan Latih Thailand hingga Gantikan Shin Tae-yong, Park Hang-seo Angkat Bicara soal Masa Depannya

Untuk alasan yang tidak diketahui, para pemain Zhejiang terlibat adu mulut dengan bomber Buriram United, Ramil Sheydayev.

Keributan kemudian berubah menjadi adu fisik dengan pemain asal Rusia itu berkali-kali dipukul dan ditendang.

Perkelahian meluas ketika seluruh pemain kedua tim, ditambah staf pelatih kedua tim, bergegas turun ke lapangan.

Aparat keamanan membutuhkan waktu cukup lama untuk meredam perkelahian tersebut karena banyaknya jumlah yang terlibat.

Media Thailand Siam Sport menyebutkan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) akan menyelidiki insiden ini.

Tim tuan rumah Zhejiang kemungkinan besar akan menghadapi hukuman yang sangat berat dari AFC.

Insiden yang terjadi di Huzhou Olympic Sports Center itu juga menuai sorotan dari jurnalis asal Inggris, Paul Murphy.

Jurnalis ESPN itu menilai insiden tersebut sudah keterlaluan ketika Sheydayev dipukul dan ditendang pemain Zhejiang.

"Apapun penyebabnya, jelas bahwa pemain tim tandang Buriram United tidak mendapatkan perlindungan yang diperlukan."

"Striker Ramil Sheydayev mendapat pukulan dan tendangan dari pemain tuan rumah. Itu gambaran yang terlalu brutal di dunia sepak bola."

Baca Juga: Pelatih Baru Thailand Ditawari Kontrak 3 Tahun Tapi Nyatanya Cuma 3 Bulan, Kena Prank?

"Kejadian itu sudah keterlaluan ketika banyak video diposting di jejaring sosial."

"AFC dapat menjatuhkan hukuman yang sangat berat kepada Zhejiang," kata Murphy, dikutip SuperBall.id dari Dan Tri.

Ini adalah untuk kedua kalinya di tahun ini pemain Thailand terlibat pertengkaran di lapangan.

Mei lalu, Timnas U-22 Thailand juga sempat terlibat perkelahian dengan Timnas U-22 Indonesia di final SEA Games 2023.

Setelah itu, banyak pemain Thailand (termasuk staf kepelatihan) yang mendapat hukuman denda dan larangan bermain dari AFC.

Pada laga melawan Zhejiang, Buriram United membuka skor 1-0 pada menit ke-9 yang dicetak oleh Haris Vuckic.

Wakil China kemudian menyamakan kedudukan menjadi 1-1 berkat gol Leo Souza pada menit 27.

Andrijasevic dan Lucas Possignolo masing-masing mencetak gol pada menit ke-77 dan 83 untuk membantu Zhejiang unggul 3-1.

Pada menit ke-87, pemain Buriram United Doumbouya memperkecil skor menjadi 2-3 yang bertahan hingga laga usai.

Dengan hasil ini, Zhejiang dan Buriram United sama-sama memiliki 6 poin di klasemen Grup H Liga Champions Asia.

Di laga terakhir, Buriram United bakal bentrok dengan Ventforet Kofu (8 poin), sedangkan Zhejiang menghadapi Melbourne City (8 poin).


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : dantri.com.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X