Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Striker Liga Inggris Dukung Man United untuk Mengontrak Bintang Bayern Muenchen

By Ragil Darmawan - Jumat, 8 Desember 2023 | 12:56 WIB
Para pemain Manchester United merayakan gol Rasmus Hojlund ke gawang Galatasaray pada fase rgup Liga Champions 2023-2024.
DARREN STAPLES / AFP
Para pemain Manchester United merayakan gol Rasmus Hojlund ke gawang Galatasaray pada fase rgup Liga Champions 2023-2024.

SUPERBALL.ID - Mantan penyerang Man United, Louis Saha, mendukung Setan Merah untuk mengontrak bintang Bayern Muenchen, Thomas Mueller.

Saha menilai bahwa Mueller akan menjadi rekrutan hebat untuk mantan timnya tersebut.

Mueller menghabiskan seluruh kariernya bersama klub raksasa Jerman, Bayern Muenchen.

Di level klub, pemain berusia 34 tahun itu telah menikmati kesuksesan besar seperti memenangi 12 gelar Liga Jerman dan dua Liga Champions.

Ia juga merupakan bagian dari Timnas Jerman saat menjadi juara dalam ajang Piala Dunia 2014 di Brasil.

Secara total, Mueller telah mencatatkan 681 penampilan untuk klub, mencetak 237 gol dan membuat 261 assis.

Namun, waktunya di Muenchen mungkin akan segera berakhir karena kontraknya akan habis di akhir musim.

Baca Juga: Patrice Evra Sebut Dua Bintang Man United Sebaiknya Tidak Kembali Masuk Starting XI

Laporan menunjukkan dia tidak akan menandatangani perpanjangan kontrak dan sedang mempertimbangkan apakah akan meninggalkan Allianz setelah tidak lagi menjadi pilihan utama di tim besutan Thomas Tuchel.

Tercatat Mueller hanya menjadi starter dalam enam pertandingan di semua kompetisi musim ini.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X