Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Detik-detik Kiper Timnas Indonesia Dilarikan ke Rumah Sakit Pakai Ambulans dengan Alat Bantu Pernapasan Terpasang

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 9 Desember 2023 | 18:36 WIB
Kiper PSM Makassar, Muhammad Reza Arya Pratama harus dilarikan ke rumah sakit karena terkena benturan pemain Bhayangkara FC di masa injury time, dalam laga di Stadion B.J. Habibie Parepare, Jumat (8/12/2023).
TRIBUN TIMUR
Kiper PSM Makassar, Muhammad Reza Arya Pratama harus dilarikan ke rumah sakit karena terkena benturan pemain Bhayangkara FC di masa injury time, dalam laga di Stadion B.J. Habibie Parepare, Jumat (8/12/2023).

 

SUPERBALL.ID - Insiden mengerikan dialami kiper Timnas Indonesia, Muhammad Reza Arya, di laga PSM Makassar versus Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 2023/2024.

Kejadian tak terduga itu terjadi dalam pertadingan PSM Makassar melawan Bhayangkara FC pada Jumat (8/12/2023) di Stadion BJ Habibie (GBH), Parepare.

Dialami Muhammad Reza Arya, kiper Timnas Indonesia yang saat ini berstatus sebagai pemain klub juara bertahan Liga 1, PSM Makassar.

Bermula dari benturan Reza Arya dengan pemain Bhayangkara FC di menit-menit akhir pertandingan yang dikira tak berdampak fatal.

Usai benturan, Reza terlihat kembali bisa bermain dan menyelesaikan pertandingan yang berakhir dengan skor imbang 1-1.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Gol Cantik Jonathan Bustos Bawa PSS Kembali ke Jalur Kemenangan, RANS Nusantara Semakin Merana

Barulah setelah peluit akhir laga berbunyi, Reza Arya tiba-tiba dibawa dengan tandu oleh tim medis menuju mobil ambulans yang tersedia di pintu utama stadion.

Reza yang dalam kondisi masih memakai pakaian bertandingnya ternyata sudah dipasang alat bantu pernapasan sebelum dibawa keluar ambulans.

Kondisi semakin mencekam dan mengkhawatirkan setelah diketahui alat bantu pernapanasan sudah terpasang pada tubuh Reza.

Menurut laporan Tribun Timur, ambulans yang membawa Reza menuju ke Rumah Sakit Umum Dareah (RUSD) Andi Makassau.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : makassar.tribunnews, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X