Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Puas di Posisi 130 Ranking FIFA, Kim Pan-gon Berambisi Bawa Malaysia Tembus 100 Besar Dunia

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 3 Januari 2024 | 15:08 WIB
Pelatih Timnas Malaysia, Kim Pan-gon.
SINARHARIAN.COM.MY
Pelatih Timnas Malaysia, Kim Pan-gon.

Teranyar, Malaysia sukses menyapu bersih dua laga awal di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Kemenangan melawan Kirgistan (4-3) dan Taiwan (1-0) November lalu membawa Malaysia kini memuncaki klasemen Grup D.

Dengan empat pertandingan tersisa, Kim Pan-gon ingin mengukir sejarah dengan membawa Malaysia lolos ke putaran ketiga.

“Akan menyenangkan untuk memenangi dua pertandingan lainnya dari empat sisa Kualifikasi Piala Dunia."

"Jika kami bisa lolos ke babak ketiga, itu akan membawa banyak kegembiraan bagi warga Malaysia,” kata Kim Pan-gon.

Tak hanya itu, Kim Pan-gon tampaknya juga masih belum puas dengan peringkat timnya di ranking FIFA saat ini.

Sebab, pelatih berusia 54 tahun itu mengaku ingin membawa Malaysia mencapai peringkat 100 besar dunia.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Malaysia Ember, Satu Kekuatan Timnas Indonesia Bocor

“Saya ingin membuat langkah besar dalam perkembangan sepak bola di Malaysia," kata Kim Pan-gon.

"Dalam jangka panjang, saya ingin melihat tim nasional masuk 100 besar peringkat FIFA,” tambahnya.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : FIFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X