Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kerap Dihujat Penggemar Vietnam, Philippe Troussier Tak Terima Disama-samakan dengan Park Hang-seo

By M Hadi Fathoni - Jumat, 5 Januari 2024 | 13:16 WIB
Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier, diharapkan memberikan kesuksesan bagi Golden Star Warriors seperti pendahulunya Park Hang-seo.
DANVIET.VN
Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier, diharapkan memberikan kesuksesan bagi Golden Star Warriors seperti pendahulunya Park Hang-seo.

SUPERBALL.ID - Philippe Troussier yang kini menjabat sebagai pelatih kepala Timnas Vietnam, mengungkapkan isi hatinya usai sering kali mendapat hujatan dari penggemar sendiri.

Jelang Piala Asia 2023, The Golden Star Warriors memiliki persiapan yang kurang maksimal.

Awalnya, Troussier memanggil 36 pemain untuk dipersiapkan berlaga dalam ajang tersebut.

Sialnya, beberapa pemain pilihannya diterpa cedera sesaat sebelum turnamen dimulai.

Sejauh ini ada sekitar delapan pemain yang mengalami cedera.

Beberapa pemain andalan seperti Dang Van Lam, Hoang Van Toan, dan Nguyen Tien Linh berada dalam daftar tersebut.

Pemain-pemain tersebut juga bisa dipastikan absen pada pagelaran Piala Asia mendatang.

Kondisi ini membuat masyarakat Vietnam menjadi pesimis.

Banyak dari penggemar The Golden Star Warriors tak percaya timnya bisa berbicara banyak di ajang tersebut.

Baca Juga: Masuk Timnas Indonesia Sulit karena Pemain Naturalisasi, Kata Sosok Indisipliner yang Dicoret STY


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X