Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Asia 2023 - Tak Acuhkan Indonesia, Pakar ESPN: Vietnam yang Menang

By Eko Isdiyanto - Jumat, 19 Januari 2024 | 13:44 WIB
Pakar sepak bola asal Inggris, Steve Darby.
SPORTS442.COM
Pakar sepak bola asal Inggris, Steve Darby.

SUPERBALL.ID - Duel Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2023 turut disorot pakar asal Inggris, Steve Darby, yang meragukan kualitas tim asuhan Shin Tae-yong.

Derbi Asia Tenggara di Piala Asia 2023 turut mencuri perhatian pakar sepak bola asal Inggris yang juga mantan pelatih Thailand, Steve Darby.

Duel Timnas Indonesia versus Vietnam akan tersaji di matchday kedua fase Grup D Piala Asia 2023 pada Jumat (19/1/2024) di Stadion Abdullah bin Khalifa.

Laga penentu bagi Indonesia dan Vietnam jika masih ingin bertahan di Piala Asia 2023, syaratnya mendapatkan tiga poin di akhir pertandingan.

Bagi Steve Darby, Indonesia dan Vietnam saat ini ditempatkan di turnamen yang lebih besar levelnya ketimbang Piala AFF atau SEA Games.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Wasit VAR yang Sahkan Gol Irak Kembali Ditugasi untuk Laga Timnas Indonesia Vs Vietnam

Di sinilah kekuatan Vietnam diakuinya, mantan pelatih Timnas U-23 Thailand ini yakin tim asuhan Philippe Troussier menang atas Indonesia.

Sosok yang juga salah satu pandit di ESPN ini merasa Vietnam perlu memenangi laga melawan Indonesia sebagai modal melawan Irak.

"Piala Asia itu turnamen besar, bukan lagi berskala regional seperti Piala AFF atau SEA Games," ucap Steve Darby.

"Tidak peduli bagaimana Anda bermain, apakah Anda bertahan dan melakukan serangan balik seperti yang dilakukan Park Hang-seo."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X