Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditahan Imbang Malaysia, Son Heung-min Minta Perlindungan Usai Timnya Dikritik Habis-habisan

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 26 Januari 2024 | 15:04 WIB
Son Heung-min saat membela timnas Korea Selatan.
JUNG YEON-JE / AFP
Son Heung-min saat membela timnas Korea Selatan.

SUPERBALL.ID - Timnas Korea Selatan membuang kesempatan untuk memuncaki klasemen akhir Grup E Piala Asia 2023 usai ditahan imbang Timnas Malaysia.

Kedua tim bermain imbang 3-3 di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar, Kamis (25/1/2024) malam WIB.

Tiga gol Korea Selatan dicetak oleh Jeong Woo-yeong (21'), Lee Kang-in (83'), dan penalti Son Heung-min (90+4').

Sedangkan tiga gol Malaysia diciptakan oleh Faisal Halim (51'), Arif Aiman Hanapi (62', pen) dan Romel Morales (90+15').

Baca Juga: Imbang Lawan Malaysia, Pelatih Korea Selatan Bantah Hindari Jepang di Babak 16 Besar Piala Asia 2023

Hasil ini membuat Korea Selatan finis di posisi kedua klasemen Grup E dengan 5 poin, terpaut satu poin dari Bahrain.

Usai pertandingan, Son Heung-min mengaku ia dan rekan-rekan setimnya mendapat kritik yang berlebihan dari para penggemar.

Menurutnya, itu adalah hal yang menyakitkan mengingat ia dan rekan-rekannya telah berjuang keras di lapangan.

Ia pun meminta bantuan dan perlindungan terhadap para pemain dari komentar yang menyakitkan.

“Saya ingin meminta bantuan,” kata Son kepada wartawan pasca pertandingan, dikutip SuperBall.id dari Standard.co.uk.

“Untuk melindungi para pemain selama turnamen dan hanya untuk membantu tim," lanjut bintang Tottenham Hotspur itu.

Kapten Korea Selatan itu menambahkan: "Sungguh menyedihkan, sangat menyakitkan di ruang ganti."

"Beberapa pemain dikritik atau menerima komentar yang kadang-kadang sedikit melampaui batas."

"Sungguh menyakitkan sebagai rekan satu tim. Sungguh menyakitkan melihat anak-anak ini kesakitan dan juga mendapat kritik ini."

“Kami bekerja sangat keras di lapangan. Kami berusaha memberikan segalanya untuk fans, untuk negara."

Baca Juga: Hasil Piala Asia 2023 - Indikasi Main Sabun Yordania Dibekuk Bahrain, Malaysia Permalukan Korea Selatan

"Tolong lindungi para pemain, rekan satu tim saya, dan tim. Sebelum mereka menjadi pemain, mereka adalah manusia."

"Mereka punya keluarga di kampung halaman, dengan anak-anak."

Lebih lanjut, Son Heung-min menilai hasil imbang melawan Malaysia adalah peringatan bagi timnya.

Di sisi lain, ia menilai ini adalah pertanda positif bagi sepak bola Asia karena turnamen menjadi lebih kompetitif.

“Ketika Anda memasuki turnamen, tidak ada yang difavoritkan karena akan selalu ada tim yang tidak diunggulkan yang akan mengalahkan Anda."

“Bagi sepak bola Asia, sungguh bagus bahwa kompetisi ini menjadi semakin sulit."

"Semua orang sekarang lebih tertarik pada kompetisi ini, dan itu merupakan pertanda baik."

“Ini adalah hasil yang sulit untuk diterima, namun ini merupakan penghargaan besar bagi tim Malaysia."

"Mereka berjuang hingga akhir dan saya sangat senang dengan sepak bola Asia,” ucap pemain berusia 31 tahun itu.

Pada babak 16 besar, Korea Selatan akan bertemu Arab Saudi di Stadion Education City, Selasa (30/1/2024).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Standard.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X