Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Ucap Terima Kasih ke Presiden Jokowi, PSSI dan Masyarakat Indonesia

By Eko Isdiyanto - Kamis, 1 Februari 2024 | 20:55 WIB
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkapkan dua penyebab skuad Garuda kesulitan cetak gol hingga kalah dari Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023.
PSSI
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkapkan dua penyebab skuad Garuda kesulitan cetak gol hingga kalah dari Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023.

Baca Juga: Daftar Top Skor Sementara Piala Asia 2023, Dua Pembobol Gawang Timnas Indonesia Masuk 3 Besar

"Jadi kami serahkan ini semua ke Pak Erick Thohir," imbuhnya.

Jika merujuk pada pernyataan Erick Thohir, Shin Tae-yong hanya perlu memenuhi satu syarat lagi untuk mendapatkan perpanjangan kontrak.

Yakni membawa lolos Timnas U-23 Indonesia ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024 yang digelar di Qatar pada April mendatang.

Jika itu terwujud, Erick Thohir memastikan Shin Tae-yong akan disodori perpanjangan kontrak hingga 2027.

Baca Juga: Tagar STY Stay Menggema saat Masyarakat Dilarang Maksa PSSI Perpanjang Kontraknya

"Tapi kesepakatan saya dan Shin Tae-yong yang kontraknya habis hingga Juni," ucap Erick Thohir.

"Ada dua parameter yakni timnas Indonesia lolos 16 besar Piala Asia yang kemarin dan 8 besar Piala Asia U-23 bagi timnas muda kita."

"Kita punya komitmen itu, baru kemudian bicara perpanjangan untuk 2027," imbuhnya.

Di tengah-tengah polemik kontraknya, Shin Tae-yong tiba-tiba mengucapkan terima kasih untuk Presiden Jokowi, PSSI dan seluruh masyarakat Indonesia.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X