Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Philippe Troussier: 80 Persen Orang Vietnam Berharap Kami Kalah dari Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 20 Maret 2024 | 13:57 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Philippe Troussier.
VFF.ORG.VN
Pelatih timnas Vietnam, Philippe Troussier.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier, menilai banyak penggemar yang menginginkan timnya kalah dari Timnas Indonesia.

Timnas Vietnam telah melalui serangkaian pertandingan dengan hasil yang kurang memuaskan belakangan ini.

Puncaknya ketika mereka menelan tiga kekalahan beruntun dan tersingkir di fase grup Piala Asia 2023.

Rentatan hasil minor tersebut membuat Troussier harus menghadapi gelombang kritik dari para penggemar Vietnam.

Baca Juga: FIFA Sebut 5 Laga Penting di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Ada Timnas Indonesia Vs Vietnam

Kini, Troussier memiliki kesempatan untuk mengembalikan kepercayaan publik Vietnam kala bertandang ke markas Timnas Indonesia.

Kedua tim akan saling berhadapan dalam laga lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pertandingan tersebut bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (21/3/2024).

Menjelang laga melawan Timnas Indonesia, Troussier menyadari besarnya tekanan dari publik Vietnam.

Bahkan, pelatih berusia 68 tahun itu mengaku banyak orang Vietnam yang berharap timnya kalah dari Indonesia.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X