Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bomber Vietnam Bertekad Ulangi Torehan Manis Lawan Timnas Indonesia di Stadion My Dinh

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 25 Maret 2024 | 14:27 WIB
Striker Timnas Vietnam, Nguyen Tien Linh, merayakan gol ke gawang Timnas Indonesia di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.
SOHA.VN
Striker Timnas Vietnam, Nguyen Tien Linh, merayakan gol ke gawang Timnas Indonesia di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.

SUPERBALL.ID - Bomber Timnas Vietnam, Nguyen Tien Linh, bertekad untuk mengulangi torehan manis melawan Timnas Indonesia di semifinal Piala AFF 2022.

Timnas Vietnam bakal menjamu Timnas Indonesia dalam laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Duel kedua tim bakal tersaji di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa (26/3/2024).

Vietnam dihadapkan pada misi wajib menang setelah takluk 0-1 dari Indonesia pada pertemuan sebelumnya.

Baca Juga: Asumsi Irak Sapu Bersih, Ini Skenario Terbaik Timnas Indonesia Lolos Babak Ke-3 Kualifikasi Piala Dunia

Di atas kertas, Vietnam memiliki kans besar untuk membalas kekalahan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Terlebih Indonesia dihantui oleh catatan buruk ketika bertandang ke Stadion Nasional My Dinh.

Indonesia tercatat belum pernah menang dalam lawatan ke stadion berkapasitas 40 ribu orang itu dalam dua dekade terakhir.

Terakhir kali Indonesia menang atas Vietnam di stadion tersebut adalah pada 2004 di Piala Tiger (sekarang Piala AFF).

Adapun terakhir kali Indonesia bertandang ke Stadion Nasional My Dinh adalah pada laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : DANTRI.com.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X