SUPERBALL.ID - Ragnar Oratmangoen buka suara usai membawa Timnas Indonesia bungkam Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia berhasil membekuk Vietnam dalam lanjutan fase Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa (26/3/2024) di Stadion My Dinh, Hanoi.
Bermain di depan pendukungnya sendiri, Vietnam tak berdaya menghadapi Timnas Indonesia usai dibantai dengan skor akhir 3-0.
Tiga gol Skuad Garuda masing-masing dicetak Jay Idzes (8'), Ragnar Oratmangoen (23') dan Ramadhan Sananta (90+5').
Khusus untuk Ragnar Oratmangoen, laga debutnya bersama Timnas Indonesia tak hanya spesial dengan kemenangan yang diberikan.
Baca Juga: Daftar Tim Lolos ke Putaran Ketiga, Timnas Indonesia Terkuat Dampingi Irak Usai Gebuk Vietnam
Akan tetapi juga keberhasilan dirinya mencetak gol debut untuk Timnas Indonesia lewat aksi yang memukau penonton layar kaca.
Oratmangoen melakukan solo-run dengan mengelabui total lima pemain bertahan Vietnam sebelum mempermalukan kiper Vietnam.
Lewat sepakan keras kaki kirinya, bola melaju deras ke gawang Vietnam melalui celah kaki Filip Nguyen yang gagal membendungnya.
Usai pertandingan, pemuda berusia 26 tahun itu mengungkap perasaannya pasca melakoni debut istimewa bersama Timnas Indonesia.
Baca Juga: Timnas Indonesia Ganyang Vietnam 3-0! Oratmangoen Menggila, Sananta Ikut Pesta
Pemain Fortuna Sittard ini mengaku senang karena timnya sudah berusaha keras untuk mengalahkan Vietnam di kandang lawan.
Meski begitu, perjuangan Timnas Indonesia masih panjang, Timnas Indonesia diminta untuk berusaha lebih keras lagi ke depannya.
"Saya merasa senang dan bersemangat untuk memainkan pertandingan ini," ucap Ragnar Oratmangoen dalam konferensi pers pasca pertandingan seperti dikutip dari TheThao247.vn.
"Kami berusaha dan bekerja keras. Kami banyak terhubung dan bekerja sama untuk mendapatkan kemenangan."
"Namun, kami masih perlu berusaha lebih keras lagi," imbuhnya.
Kemenangan atas Vietnam di pertemuan kedua fase Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 memastikan Timnas Indonesia meraup poin penuh.
Tambahan enam poin dari dua pertemuan kontra Vietnam membawa Timnas Indonesia nyaman duduk di peringkat kedua klasemen sementara Grup F dengan torehan 7 poin.
Hasil empat pertandingan dengan rincian dua kemenangan, sekali kalah dan sekali imbang.
Timnas Indonesia masih menyisakan dua pertandingan yakni melawan Irak dan Filipina dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kedua pertandingan ini digelar dengan Timnas Indonesia sebagai tuan rumahnya.
Duel melawan Irak digelar pada 6 Juni mendatang, sementara melawan Filipina lima hari berikutnya atau 11 Juni 2024.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id, Thethao247.vn |
Komentar