Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reaksi Park Hang-seo Usai Ditanya soal Peluang Kembali Latih Vietnam

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 29 Maret 2024 | 15:13 WIB
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, dalam konferensi pers menjelang tampil di Piala AFF 2022.
VFF.ORG.VN
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, dalam konferensi pers menjelang tampil di Piala AFF 2022.

SUPERBALL.ID - Sejumlah pelatih santer dikaitkan akan menggantikan posisi Philippe Troussier sebagai juru taktik Timnas Vietnam belakangan ini.

Salah satu nama yang cukup sering muncul ke permukaan sebagai kandidat adalah Park Hang-seo.

Pelatih asal Korea Selatan itu merupakan sosok yang sangat berpengaruh bagi sepak bola Vietnam.

Sederet prestasi telah diraih Park Hang-seo selama lima tahun memimpin Vietnam sebelum digantikan oleh Troussier.

Baca Juga: Hattrick Kalah dari Timnas Indonesia, Pemain Vietnam Diminta Untuk Segera Muhasabah Diri

Tidak heran apabila banyak penggemar Vietnam yang berharap Park Hang-seo kembali menukangi The Golden Star Warriors.

Baru-baru ini, pelatih berusia 66 tahun itu disodori pertanyaan terkait kemungkinan kembali melatih Vietnam.

Dilansir SuperBall.id dari Dantri.com.vn, pertanyaan itu dilontarkan dalam acara peluncuran klub Divisi Kedua, Bac Ninh.

Namun, Park Hang-seo tampak belum siap menerima pertanyaan tersebut dan terlihat ragu-ragu untuk menjawab.

Setelah terdiam selama beberapa saat, Park Hang-seo hanya tersenyum dan berkata "Terima kasih".


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : DANTRI.com.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X