SUPERBALL.ID - Persija Jakarta mengincar poin penuh kala berhadapan dengan Bali United pada pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2023/2024.
Bentrokan antara Persija dan Bali United akan berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (30/3/2024) pukul 20.30 WIB.
Duel panas ini akan menjadi sangat sulit untuk anak asuh Thomas Doll.
Hal itu dikarenakan Macan Kemayoran memiliki nasib berbeda dengan Laskar Serdadu Tridatu.
Dalam lima laga terakhir, tim Ibu Kota hanya mampu mendulang dua kemenangan saja.
Tiga laga lainnya berakhir pahit untuk Riko Simanjuntak dkk.
Sementara tim besutan Stefano Cugurra sukses mencatat dua kemenangan, dua seri, dan satu kekalahan.
Tim asal Pulau Dewata juga saat ini bertengger di peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan 49 poin
Sedangkan Persija masih berkutat di peringkat ke-10 dengan 38 poin.
Baca Juga: Liga 1 - Radja Nainggolan Frustrasi di Bhayangkara FC? Nasibnya seperti Pablo Aimar di Malaysia
Meski begitu, rasa percaya diri masih menyelimuti Macan Kemayoran.
Hal itu disampaikan oleh Thomas Doll selaku pelatih kepala.
Pelatih asal Jerman tersebut mengaku bersyukur timnya dalam keadaan yang siap bertempur dengan Bali United.
Terlebih lagi tiga anak asuhnya seperti Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, dan Dony Tri Pamungkas telah kembali.
Sebagai informasi, Ridho dan Ferarri sebelumnya membela Timnas Indonesia pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Vietnam.
Sementara Dony dipanggil Indra Sjafri untuk bermain bersama Timnas U-20 Indonesia yang melawan China dalam laga uji coba.
Untungya, tak ada satupun dari ketiga pemain tersebut yang cedera.
Thomas mengatakan bahwa ketiganya siap bermain pada malam ini.
“Saya bersyukur Ridho, Ferarri dan Dony kembali dari timnas dalam kondisi bugar,” ujar Thomas, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.
Jelang laga tersebut, Thomas juga sudah mempersiapkan timnya sebaik mungkin.
Ia menitipkan pesan pada Ryo Matsumura dkk agar bermain baik dan sesuai instruksi.
Sebab target utama mereka adalah mencuri tiga poin dari kandang lawan
“Pastinya semua berlatih dengan baik sepanjang persiapan dan kondisi para pemain pun bagus. Saya ingin semua bermain bagus nanti,” tutur Thomas.
“Saya katakan kepada pemain perlu konsentrasi tinggi untuk melawan Bali United. Tim saya mempunyai peluang untuk mencuri poin dari tim tuan rumah,” tutupnya.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Marko Simic Cetak Brace, 10 Pemain Persija Tumbangkan Persik
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar