"Jika para pemain tidak bisa merasakan optimisme Kim Sang-sik, sayang sekali."
Lebih lanjut, Jaemin Hong juga menunjukkan dua tantangan besar yang bakal dihadapi Kim Sang-sik ketika sudah resmi mengambil alih Timnas Vietnam.
Dua tantangan yang dimaksud oleh Jaemin Hong yaitu Kim Sang-sik harus bisa beradaptasi dengan budaya sepak bola Vietnam serta mengatasi perbandingan yang tak henti dengan kesuksesan pelatih legendaris Park Hang-seo.
Jaemin Hong merasa tantangan untuk bisa mengulangi kesuksesan yang pernah diraih Park Hang-seo tampak lebih berat mengingat para rival seperti Timnas Indonesia dan Thailand memiliki kualitas yang sangat baik saat ini.
"Pelatih Kim Sang-sik akan menghadapi dua tantangan besar," ujarnya.
"Dia harus beradaptasi dengan budaya sepak bola Vietnam, selanjutnya harus mengatasi perbandingan tanpa akhir dengan Park Hang-seo."
"Saya pikir media dan fans Vietnam semua ingin Kim Sang-sik mengulangi kesuksesan Park Hang-seo."
"Tapi tahukah Anda, saat ini Timnas Indonesia sedang berkembang pesat sedangkan Thailand punya individu-individu hebat."
"Sama sekali tidak mudah bagi pelatih kepala baru tim Vietnam."
"Tentu saja menyetujui datang ke Vietnam dinilai sebagai keputusan berani oleh Kim Sang-sik."
"Dia akan banyak dipuji, tapi sebaliknya dia akan dinilai terlalu berisiko."
Menurut Jaemin Hong, informasi mengenai kontrak Kim Sang-sik akan diumumkan dalam beberapa hari ke depan, setelah perwakilan sang pelatih mencapai kesepakatan dengan VFF.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | thanhnien.vn |
Komentar