Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mimpi Penakluk Shin Tae-yong Latih Timnas Senior Dibunuh Federasi, Vietnam Perang Saudara

By Eko Isdiyanto - Senin, 13 Mei 2024 | 19:41 WIB
Pelatih Timnas U-23 Vietnam Hoang Anh Tuan (kanan) berbincang santai dengan Shin Tae-yong dalam final Piala AFF U-23 2023 di Rayong, Thailand, 26 Agustus 2023.
SOHA.VN
Pelatih Timnas U-23 Vietnam Hoang Anh Tuan (kanan) berbincang santai dengan Shin Tae-yong dalam final Piala AFF U-23 2023 di Rayong, Thailand, 26 Agustus 2023.

SUPERBALL.ID - Terkuak alasan Hoang Anh Tuan memutus kontrak dengan Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF), keinginan penakluk Shin Tae-yong melatih timnas senior mati di tangan petinggi federasi.

Pada Kamis (9/5/2024), VFF merilis pengumuman perihal pemutusan kontrak Hoang Anh Tuan sebagai pelatih pasca tampil di Piala Asia U-23 2024.

Sebelumnya, Hoang Anh Tuan ditunjuk VFF untuk menukangi Timnas U-17 dan U-20 Vietnam, langkah ini diambil bukan tanpa alasan oleh pihak federasi.

Hoang Anh Tuan sebelumnya berhasil menorehkan prestasi dengan membawa gelar juara Piala AFF U-23 2023 usai mengalahkan Indonesia di partai final.

Julukan penakluk Shin Tae-yong pun disematkan kepadanya, karena prestasi itu juga yang membawanya dipercaya memimpin Vietnam berlaga di Piala Asia U-23 2024.

Sayangnya, langkah Vietnam bersama Hoang Anh Tuan terhenti di babak perempat final setelah kalah tipis dari Irak dengan skor 0-1.

Capaian itu ternyata tak cukup membuat federasi menaruh kepercayaan lebih tinggi padanya, negosiasi untuk melatih timnas senior pun berakhir buntu.

Dilansir SuperBall.id dari TheThao247.vn, keinginan pria berusia 56 tahun memimpin Timnas Vietnam sebagai pelatih sementara alias interim, terhalang restu petinggi federasi.

Hingga akhirnya muncul kabar yang menyebutkan bahwa Hoang Anh Tuan memilih pergi dan memutus kontrak dengan federasi sebagai pelatih tim kelompok umur.

Baca Juga: Digusur Pelatih Asing Vietnam, Penakluk Shin Tae-yong Susul Troussier Putus Kontrak Federasi


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X