Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Publik Vietnam Cemen: Penyebab Kemunduran Sepak Bola Kami Adalah Timnas Indonesia

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 25 Mei 2024 | 18:27 WIB
Hasil buruk di Piala Asia 2023 membuat Timnas Vietnam merosot drastis di ranking FIFA.
VNEXPRESS.NET
Hasil buruk di Piala Asia 2023 membuat Timnas Vietnam merosot drastis di ranking FIFA.

"Indonesia kini begitu percaya diri, sementara kami (Vietnam) dibuat minder, itulah kenyataannya. Saat ini Vietnam sulit untuk menang melawan Indonesia."

"Tentu saja kita harus jujur mengakui bahwa harga diri kita dibuat rendah dan stagnasi hingga bahkan kemunduruan," imbuhnya.

Pernyataan itu dilontarkan Quang Tung usai mendapati hasil undian Piala AFF 2024 yang menempatkan Vietnam tergabung satu grup dengan Indonesia.

Vietnam dan Indonesia berada di Grup B bersama Filipina, Laos dan Myanmar, sementara Grup A dihuni Thailand, Malaysia, Singapura, Kamboja dan pemenang antara Bruei melawan Timor Leste.

Quang Tung merasa Vietnam masih bisa jemawa ketika dihadapkan dengan tim lain, seperti Filipina, Singapura hingga Malaysia.

Namun, tidak ketika berhadapan dengan Thailand dan Indonesia, khususnya Skuad Garuda yang dianggap sebagai masalah utama.

Menurut pandangan Quang Tung, Timnas Indonesia dianggap sebagai penyebab kemunduran sepak bola Vietnam di level tim nasional.

"Indonesia adalah masalah yang perlu kita pertimbangkan karena mereka sudah maju, tapi kita juga punya masalah yaitu kemunduran," ujar Quang Tung.

"Untuk tim selain Thailand dan Indonesia, bukanlah masalah besar bagi Vietnam. Melawan tim lain tidak ada masalah, seperti Filipina dengan naturalisasi."

"Tapi sekarang (naturalisasi Filipina) sudah tidak efektif lagi, pemainnya sudah terlalu tua. Jadi yang perlu kami lakukan adalah memperbaiki diri," imbuhnya.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X