Para pemain baru tersebut adalah Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, Nathan Tjoe-A-On, dan Jay Idzes.
Pada dua laga sebelumnya, keempat pemain ini belum berstatus sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).
Kedatangan pemain-pemain tersebut sangat membantu skuad Garuda meraih prestasi di sejumlah ajang baik senior maupun kelompok usia.
Terakhir kali, Nathan sukses membantu Garuda Muda melenggang ke babak semifinal Piala Asia U-23 2024 pada Mei lalu.
Bahkan ia juga hampir membantu Indonesia merebut tiket ke Olimpiade Paris 2024.
Faktor kedatangan keempat pemain itu lah yang dirasa membuat kekuatan Timnas Indonesia saat ini semakin bertambah.
Soha yakin, kali ini kubu Irak akan kewalahan meladeni perlawanan dari sang Garuda.
"Dibandingkan saat itu, tim Indonesia saat ini jauh lebih kuat dengan tambahan beberapa nama naturalisasi."
"Tambahan itu membuat mereka sukses besar di Piala Asia 2023, Kualifikasi Piala Dunia 2024, dan Piala Asia U-23 2024," jelas laporan tersebut.
Baca Juga: Mau Menang Lawan Irak? Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Perlu Keberuntungan
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar